Sebuah studi
yang dilakukan para ahli dari University of Glasgow, Inggris dan Princeton
University menemukan, bahwa hanya dengan mengucapkan "halo", maka orang lain akan dapat menyimpulkan kepribadian Anda. Artinya, kesan kepribadian kita memiliki pengaruh yang
luar biasa bagi orang lain. Tentunya kesan yang dapat ditumbuhkan ini dapat membuat dunia kerja menerima anda dengan cepat.
1. Pertimbangkan Bahasa Tubuh
Menurut riset yang dilakukan profesor Albert Mehrabian dari UCLA, Amerika
Serikat, bahasa tubuh menyumbang 55 persen dari kesan pertama terhadap diri
Anda. Kemudian, 38 persen berasal dari nada bicara dan tujuh persen dari
kata-kata yang Anda ucapkan. Carol Kinsey Goman, penulis buku The
Nonverbal Advantage menyatakan kalau wanita biasanya lebih
ekspresif ketimbang pria. Sementara itu, pria cenderung lebih sering
menunjukkan ekspresi wajah datar atau biasa disebut poker face. "Pria sering berekspresi wajah datar,
yang membuat kita gila karena tidak bisa membaca apa maksudnya," ucap
Goman. Goman menyarankan, agar Anda sering berlatih di depan cermin untuk membedakan
kapan harus berbicara dengan pandangan lurus ke depan maupun sedikit membungkuk
serta beragam gestur lainnya.
2. Perkenalkan Diri Anda
Ketika Anda berada di dalam sebuah ruangan yang penuh dengan banyak orang dan
tidak Anda kenal, jangan sungkan untuk maju dan memperkenalkan diri Anda pada
seseorang. Ambillah inisiatif yang dipadukan dengan jabat tangan yang
meyakinkan, kontak mata yang solid, dan senyuman yang akan menciptakan kesan
yang kuat dalam perkenalan tersebut.
3. Ubah Nada Suara
Menurut studi yang dilakukan di University of Glasgow, kesan terhadap seseorang
ditentukan oleh nada suara yang berbeda antara pria dan wanita. Wanita yang ingin
dipandang sebagai seseorang yang dapat dipercaya harus meragamkan nada
suaranya, sementara pria harus sedikit menaikkan nada suara. Di samping itu, studi tersebut juga menemukan bahwa pria yang memiliki nada
suara rendah dipandang lebih dominan, sementara untuk wanita, malah yang
memiliki nada suara tinggi.
4. Pelajari Audience
Penting untuk mempersiapkan situasi apapun dan bila memungkinkan, Anda bisa
memanfaatkan mesin pencari Google untuk mencari tahu informasi tentang audience sebelum melakukan
pertemuan. Alexander Todorov, profesor dari Princeton University menyarankan
Anda untuk melakukan itu dalam urusan profesional.
5. Tingkatkan Kepercayaan Diri
Tidak semua orang merasa nyaman ketika bertemu dengan orang baru, namun ini
tidak akan menjadi masalah bila Anda memiliki kepercayaan diri. Mulailah dengan
mengambil napas dalam-dalam untuk menenangkan diri. Asosiasi Psikologi Amerika
menyatakan bahwa berbicara dengan perlahan dan tenang, sementara menciptakan kontak mata, bisa membantu Anda terlihat lebih percaya diri.