Cerita Kamasean Matthews Soal Pacar
Sumber: Jawaban.com

Single / 28 March 2015

Kalangan Sendiri

Cerita Kamasean Matthews Soal Pacar

Theresia Karo Karo Official Writer
7379
Kamasean Yoce Matthews atau akrab dipanggil Sean ini baru saja mengeluarkan single terbarunya “If Only”. Dirinya mengungkapkan bahwa lagunya ini masih seputar kisah cinta. Meskipun begitu, kontestan termuda dalam Indonesia Idol ini menampik bahwa single ini adalah pengalaman pribadinya.

Bercerita tentang asmara, gadis 19 tahun ini mengungkapkan bahwa pacaran bukanlah suatu kebutuhan. “Pacaran itu bukanlah suatu kebutuhan, tapi kemauan,” kata Sean. Menurutnya, banyak anak muda yang pacaran untuk memenuhi kemauan yang timbul dalam hati yang dikarenakan usia dan hormon.

“Berdasarkan prinsip dan apa yang aku percayai, aku bukan tipe orang yang harus punya pacar,” ungkapnya. Karena baginya untuk menemukan seseorang yang tepat tidak harus dengan gonta-ganti pacar. 

Sean percaya bahwa Tuhan sudah menyiapkan seseorang, dan hanya satu orang itulah yang akan menjadi pasangannya kelak. Sehingga dirinya merasa bahwa gonta-ganti pacar seperti membuang-buang waktu. 

The perfect one will come in His time”, ungkap Sean. Dirinya percaya bahwa akan ada saatnya dia akan merasakan perasaan tersebut. Sebab menurutnya, cinta adalah pengorbanan, untuk mau bersabar dan menunggu yang terbaik yang Tuhan sediakan untuknya. 

Menurut Sean, di masa mudanya ini yang perlu dilakukan adalah berteman dengan banyak orang dan fokus kepada hal-hal positif. “Terutama fokus kepada Tuhan. Karena saat kita fokus pada Tuhan kita bisa hidup memaksimalkan diri dan kita tahu kalau hidup adalah tanggung jawab buat Tuhan,” paparnya.  


Sumber : Jawaban.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami