Sejarah Unik Dibalik Nama Domain ‘dot-com’
Sumber: Consolidatetimes.com

Entertainment / 17 March 2015

Kalangan Sendiri

Sejarah Unik Dibalik Nama Domain ‘dot-com’

Lori Official Writer
6414
Penemuan domain internet ‘dot-com’ menjadi salah satu kemajuan dalam bidang teknologi dan komunikasi, sebab dengan itu pula manusia bisa melakukan penjelajahan ke berbagai dunia hanya dengan satu klik.

Bagi Anda yang tidak mengetahui sejarah dari nama ‘dot-com’ yang tersemat tersebut, patut mengetahui sejarah unik dibalik nama tersebut. Diketahui, dot-com dipelopori oleh sekelompok ilmuwan yang terdiri dari 30-40 orang.

Awalnya, mereka sebenarnya mengklarifikasi top domain dengan merefleksikan institusi individual. Misalnya, Massachusets Institute of Technology dengan .mit. Namun hal itu tidak dianggap kurang tepat, karena lebih baik dikelompokkan sebagai Institusi Pendidikan dibanding lokasi geografi.

Dari beberapa pilihan pengguna umum, ‘dot-com’ justru bukanlah pilihan, melainkan ‘dot-cor’, tanpa mengetahui alasan kuat dibalik perubahan itu. Akhirnya para ilmuwan mengelompokkan daftar top domain itu dengan beberapa domain seperti dot-com, dot-edu, dot-org.

Domain ‘dot-com’ ini pertama kali digunakan oleh perusahaan komputer Symbolics dengan halaman website Symbolics.com pada 15 Maret 1985 silam. Lalu disusul oleh kehadiran domain baru seperti Xerox com, HP.com, IBM.com, Intel.com, Adobe.com dan Apple.com.

Domain ‘dot-com’ menjadi semakin populer setelah kehadiran World Wide Web (WWW) yang diciptakan oleh European Laboratory for Particle Physics (CERN). Dan setelah 30 tahun kehadirannya, sebanyak 177 juta halaman dengan domain ‘dot-com’ sudah didaftarkan melalui Departemen Pertahanan Amerika Serikat.

Sumber : Cnn Indonesia/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami