Ribuan Bakteri yang Ada di HP
Sumber: google.com

Info Sehat / 16 September 2014

Kalangan Sendiri

Ribuan Bakteri yang Ada di HP

Lois Official Writer
4369
<!--[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE MicrosoftInternetExplorer4 </xml><![endif]-->

Setidaknya ada 7.000 jenis bakteri yang terkumpul di sebuah smartphone atau ponsel pintar. Hal ini dikemukakan dalam jurnal PeerJ setelah dilakukan studi terbaru. Ribuan bakteri ini berasal dari satu sumber yaitu ujung jari pengguna smartphone, yang rata-rata menyentuh perangkat mereka sebanyak 150 kali sehari.

Peneliti mengambil sampel dari jari telunjuk dan ibu jari 17 orang serta sampel dari smartphone mereka. “82 persen jenis bakteri pada jari peserta juag ditemukan pada ponsel mereka. Bakteri yang ditemukan pada ponsel, biasanya sama dengan yang ditemukan pada orang tertentu,” ujar peneliti dari University of Oregon, James Meadow.

Bakteri yang paling umum yaitu Streptococcus yang biasanya ada di mulut manusia. Selain bakteri Streptococcus, ditemukan pula bakteri Corynebacterium dan Staphylococcus, yang biasanya terdapat pada kulit manusia. Selebihnya, bakteri tersebut berjumlah ribuan ada di smartphone.

Menurut penelitian pula, wanita lebih banyak menyimpan bakteri tersebut di ujung jari mereka. Penelitian juga menunjukkan bahwa manusia memiliki koneksi emosi yang besar dengan ponselnya sehingga tercipta mikrobiome di perangkat ersebut. Mikrobiome adalah populasi mikroorganisme berjumlah triliunan yang hidup di dalam tubuh manusia.

Meskipun begitu, menurut para peneliti bakteri-bakteri tersebut tidak berbahaya. “Sangat sedikit dari bakteri di sekitar kita yang sebenarnya berbahaya,” ujar Meadow. Bahkan ada pula bakteri yang bisa menguntungkan seperti bakteri di perut yang mengubah makanan menjadi nutrisi dan vitamin yang menyehatkan. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh bakteri-bakteri ini pada kesehatan, Meadow akan mengadakan penelitian lebih lanjut.
<!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 10]> <style> /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-tstyle-rowband-size:0; mso-tstyle-colband-size:0; mso-style-noshow:yes; mso-style-priority:99; mso-style-qformat:yes; mso-style-parent:""; mso-padding-alt:0in 5.4pt 0in 5.4pt; mso-para-margin:0in; mso-para-margin-bottom:.0001pt; mso-pagination:widow-orphan; font-size:11.0pt; font-family:"Calibri","sans-serif"; mso-ascii-font-family:Calibri; mso-ascii-theme-font:minor-latin; mso-fareast-font-family:"Times New Roman"; mso-fareast-theme-font:minor-fareast; mso-hansi-font-family:Calibri; mso-hansi-theme-font:minor-latin; mso-bidi-font-family:"Times New Roman"; mso-bidi-theme-font:minor-bidi;} </style> Halaman : 1

Ikuti Kami