Sutiyoso: Ahok Sukses Pimpin Jakart
Sumber: Antaranews.com

Nasional / 1 September 2014

Kalangan Sendiri

Sutiyoso: Ahok Sukses Pimpin Jakart

Theresia Karo Karo Official Writer
5729

Basuki Tjahaja Purnama atau yang biasa dipanggil Ahok diyakini mampu untuk menggantikan Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta. Hal ini diungkapkan langsung oleh oleh Mantan Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso. Menurutnya, Ahok sudah berpengalaman di pemerintahan sehingga tidak akan kesulitan dalam memecahkan permasalahan ibukota.

“Saya yakin Ahok bisa bekerja. Jakarta itu punya masalah yang krusial seperti macet, banjir dan sampah, menurut saya ini yang prioritas.” Sebelumnya jadi wakil Gubernur, Ahok sering berkonsultasi di Bang Yos Center, sehingga sudah tahu banyak tentang Jakarta dan masalahnya.

Dirinya yakin Ahok akan berhasil, tetapi dengan catatan harus bisa mengontrol diri.  “Saran Untuk Ahok, dia sudah bagus, tapi perlu mengerem dikit lah ngomongnya. Ahok kan bombastis, jadi pendampingnya harus yang halus,” ungkapnya saat ditemui di Balai Kota, Jakarta (1/9).

Hanya dengan sedikit lebih bisa mengendalikan diri, Sutiyoso beranggapan bahwa Ahok mampu membawa Jakarta semakin baik. Meskipun demikian dirinya tidak menyalahkan sifat dan karakter asli dari Ahok. Karena menurutnya yang terpenting adalah dampak yang positif ke masyarakat. Rencananya, pertengahan bulan ini Ahok akan resmi dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta menggantikan Joko Widodo yang saat ini menjadi Presiden Terpilih.

 

Baca Juga:

Jangan Mau Menjadi "Hamba" Uang!

Lawan Penyakit dengan Kayu Manis

Curiga! Awal "Penyakit" Pada Pasangan

Do Something! Panggilan Untuk Bertindak Dari Matthew West

Sumber : Okezone/Kabar24.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami