Pendidikan merupakan suatu hal yang penting bagi setiap orang dan perlu diberikan sejak usia dini. Alkitab pun memberikan arahan bagaimana setiap orang tua harus mendidik anak-anak mereka sejak dari kecil.
Di jaman modern sekarang ini, banyak orang tua yang salah dalam mendidik anak-anak karena kurang mengerti akan kebutuhan pendidikan yang diperlukan oleh anak-anak mereka.
Hal ini diperburuk dengan makin banyaknya lembaga pendidikan yang menyasar anak-anak, baik batita, balita, maupun usia pertumbuhan di atasnya, yang menawarkan berbagai pendidikan ini dan itu kepada orangtua bagi anak-anaknya.
Umumnya, orang menganggap semakin pintar anak mereka dalam hal bahasa (Inggris, mandarin atau bahasa lainnya) semakin membanggakan orangtua. Selain itu, anak didorong bahkan cenderung dipaksa untuk pelajaran-pelajaran yang belum tentu disukai dan tidak sesuai dengan bakatnya.
Misalnya anak dipaksa untuk belajar berbagai metode hitung cepat matematika, belajar fisika, dan sebagainya, dengan asumsi bahwa semakin anak pintar dalam hal tersebut maka semakin bagus buatnya. Padahal pelajaran-pelajaran tersebut tidak harus selalu menjadi pelajaran utama bagi anak-anak karena berdasarkan pengalaman dan survey terhadap kehidupan dan masa depan berbagai orang yang sukses dalam hidupnya, berbagai macam mata pelajaran itu sebagian besar tidak dipakai atau bahkan tidak berguna sama sekali dalam karir dan kehidupan mereka.
Pendidikan apa dan bagaimana yang sebenarnya dibutuhkan oleh anak-anak ? Berikut ini adalah bidang pendidikan yang dibutuhkan oleh anak-anak.
by. Billy Tambahani (Suara Injil Ministry)