Karena Jelek, Putranya Tidak Mau Bertemu
Sumber: dailymail.co.uk

Nasional / 18 July 2014

Kalangan Sendiri

Karena Jelek, Putranya Tidak Mau Bertemu

Lois Official Writer
3947

Ding Liang menempuh perjalanan selama 5 jam menuju ke Hangzhou, bagian timur Tiongkok untuk menemui putranya. Sekaligus dia membawa dua kantong berisi pakaian dan hadiah untuk cucunya yang baru lahir. Namun, seorang ibu yang berusia 63 tahun ini harus menelan pil pahit karena tidak mau ditemui oleh putranya sendiri, karena dia dinilai jelek.

Dilansir dari dailymail, sesampainya di Hangzhou, Ding Liang menelepon anak namun tidak diangkat. Ding Liang sendiri tidak mengetahui dimana alamat rumah sang anak dan tidak tahu bagaimana lagi harus menghubunginya. Diapun menangis tersedu-sedu di jalan saat menyadari tak ada cara yang bisa ditempuhnya untuk bertemu putranya.

Berasal dari Yuyao, sebuah kota yang cukup jauh, dia menyekolahkan sang putra. Kemudian putranya mendapatkan pekerjaan yang baik sebagai marketing sebuah dealer mobil. Namun, sesudah berhasil, putranya merasa malu dengan ibunya yang berpenampilan seperti pengemis.

“Saya tahu dia telah memiliki hidup yang baru sekarang dan saya memahami mengapa dia tidak mau menelepon saya. Tetapi saat ia akhirnya memberi kabar bahwa dia telah memiliki seorang anak, saya ingin menemuinya dan membawakan cucu saya hadiah,” ujar Ding Liang sambil terisak. “Dia bilang saya tidak perlu datang. Saya hanya akan membuatnya malu karena saya jelek.”

Ding Liang yang pergi pagi-pagi buta dan menunggu sang anak seharian itu dengan sia-sia kemudian pulang kembali ke desanya, membawa kembali segala hadiah untuk sang cucu. Berpikirlah dua kali sebelum melakukan sesuatu. Ingatlah bahwa surga itu ada di telapak kaki ibu. Hormati orangtuamu maka lanjut umurmu di bumi.

 

Baca juga :

Buat Kamu Yang Merasa Jelek dan Tak Percaya Diri, Iniloh Kata Tuhan Tentang Kamu!

Kontes Foto dan Artikel, Gabung Di Sini

Dawn of the Planet of the Earth - Manusia dan Kera Berdamai?

Langkah Mudah Sinkronisasi Data ke Smartphone Baru

Daripada Uang Habis, 'Diasuransikan Saja!'

Tersenyumlah dengan Hatimu

Sumber : vemale.com by lois ho/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami