Moeldoko: Tanggung Jawab Babinsa Saya Ambil Alih
Sumber: Metrotvnews.com

Nasional / 9 June 2014

Kalangan Sendiri

Moeldoko: Tanggung Jawab Babinsa Saya Ambil Alih

Theresia Karo Karo Official Writer
3746

Terkait Bintara Pembina Desa (Babinsa), Panglima TNI Jenderal Moeldoko siap mengambil alih semua permasalahan yang melibatkan bawahannya jika terbukti bersalah. Moeldoko meminta agar masyarakat tidak resah dan memandang miring kehadiran Babinsa.

Minggu (8/6) Moeldoko memberikan keterangan pers di di Base Ops TNI AU, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur. Hal ini terkait dengan isu Babinsa diduga melakukan pendataan yang mengarahkan pada pemenangan pasangan capres dan cawapres Prabowo-Hatta. Sebagai pemimpin, Moeldoko merasa bertanggung jawab atas tindakan para bawahannya.

Berita yang dilansir dari Pelitaoline.com, Moeldoko menyampaikan, ”seluruh tanggung jawab ada di pundak Panglima TNI. Semua sudah saya ambil alih, nanti seandainya ada babinsa yang melakukan pelanggaran, Panglima akan mengambil langkah hukum militer, atau hukuman administrasi dan hukuman disiplin.”

Moeldoko juga menyampaikan bahwa Bawaslu sudah kroscek mengenai kasus pendataan ini. Menurutnya, isu tersebut tidak terbukti benar adanya, pelaporan tersebut terkesan simpang siur, dan banyak warga yang bersedia menjadi saksi untuk menyatakan kebenarannya.

Kasus ini akan ditangani secara internal oleh Tentara Nasional Indonesia (TNI) sendiri. Kemudian, Moeldoko kembali menegaskan bahwa komitmen TNI dalam pemilu 2014 adalah netral dan bukan hanya omong kosong belaka. Netralitas TNI akan dipertanggungjawabkan Moeldoko kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Negara.

 

Sumber : Berbagai sumber by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami