Berkat Solusi Aku Tidak Jadi  Bunuh Diri

Our Impact / 26 May 2014

Kalangan Sendiri

Berkat Solusi Aku Tidak Jadi Bunuh Diri

Lusiana Official Writer
3719


Jalan itu sepertinya lurus dan mudah dilalui. Dengan melewati jalan itu aku bisa keluar dari semua permasalahan yang selama ini membelengguku. Tidak ada beban, tidak ada masalah dan tidak ada rasa frustasi yang mencekik, yang ada hanya bebas dari semua kepenatan hidup. Namun sungguh disayangkan jalan itu tidak sama dengan realita yang ada. Kurang lebih begitulah pandangan orang-orang yang cenderung melakukan tindakan bunuh diri. Mereka berpikir dengan mengakhiri hidup, permasalahan mereka juga berakhir.

Tidak terkecuali dengan apa yang dialami oleh Ida dari Sumatera Utara. Usaha suaminya sebagai kontraktor mengalami kredit macet dan bangkrut. Modal yang dia pinjam dari bank tidak dapat dilunasi, akibatnya dia terlilit hutang yang sangat banyak. Berbagai cara dilakukan, bukannya selesai tetapi masalah makin pelik karena ada beberapa pihak yang menipunya sehingga dia dan suaminya semakin terjerat dalam krisis keuangan. Kondisi inilah yang membuat Ida putus asa dan habis akal sehingga ingin bunuh diri.

Dalam pikiran yang kalut, tanpa sengaja Ida menyaksikan tayangan Solusi Life dan segera menghubungi Tim Konseling CBN. Ida menceritakan keadaannya yang sangat rapuh dan frustasi berat akibat permasalahan yang dihadapinya. Hati kecilnya merasa haus akan kasih sayang Tuhan dan sudah tidak percaya lagi dengan adanya mujizat. Tim Konseling CBN memberikan doa dan semangat bahwa bersama Tuhan  ada kemenangan atas permasalahnnya.

Tepat pada hari Selasa tanggal 4 Maret 2014, Ida kembali menghubungi Tim Konseling CBN melalui SMS dan mengucapkan terima kasih atas dukungan doa dari Tim Konseling CBN dan selalu menguatkan imannya dengan kebenaran Firman Tuhan. Selain itu dia juga mengatakan bahwa dia tidak jadi bunuh diri dan semakin kuat menghadapi masalah, bahkan kini kondisinya lebih baik dan lebih percaya serta berharap pada Tuhan.

Solusi Life telah membantu Ida menemukan jalan keluar untuk permsalahannya. Jika Anda juga ingin membawa pulang jiwa–jiwa yang terhilang, Anda bisa bergabung bersama kami dengan menjadi Mitra CBN.  Cukup dengan mengisi form di bawah, Anda telah terlibat dalam pelayanan CBN.

Halaman :
1

Ikuti Kami