TANGGUNG JAWAB SEBAGAI ORANG TUA.
Karena peranannya yang penting bagi kepentingan kerajaan Allah maka sebagai orang tua tidak bisa semau gue melainkan harus memerankan peranan sebagai orang tua yang bertanggung jawab yaitu :
• Wajib memberikan nafkah/pemeliharaan bagi keluarganya dalam bidang kehidupan ,aspek rohani keluarganya , aspek intelektualnya, aspek emosinya, aspek sosialnya, bimbingan kejuruan apa bagi anak-anaknya , dan moralnya yang bisa menjadi teladan bagi lingkungannya.
• Memberikan perlindungan dan kesejahteraan,rasa aman dari kuasa-kuasa yang ingin menghancurkan keutuhan pribadi yang utuh dari anggota keluarganya baik itu secara , JASMANI,JIWANI,ROHANI. 1 Tes 5:23 . memberikan perlindungan anggota keluarganya dari dosa ,pertikaian,kemalasan,keduniawian,ketidak jujuran,( Kebohongan ) kebencian, moral yang najis dan apa saja yang akan menghambat akan tercapainya maksud tujuan Allah dalam diri anak-anaknya.
• Memberikan didikan dengan memberikan waktu kepada siapa saja yang ada didalam rumahnya atau yang ada dibawah pengawasan mereka ( anak asuh, Pembantu,sebagai guru )
By. ForumKristen.com >>>