Tiago Mendes: Chelsea Adalah Tim Favorit
Sumber: Domneng.com

Nasional / 13 April 2014

Kalangan Sendiri

Tiago Mendes: Chelsea Adalah Tim Favorit

Lori Official Writer
3769

Hasil undian Liga Champions mempertemukan Atletico Madrid dengan Chelsea. Laga ini sekaligus menjadi ajang reuni bagi gelandang Atletico Madrid, Tiago Mendes dengan eks klubnya. Sebagai mantan pemain Chelsea, Tiago menilai Chelsea sebagai lawan berat lantaran sudah kerap tampil diberbagai turnamen besar.

“Chelsea adalah tim yang hebat dengan manajer yang hebat juga. Mereka terbiasa bermain di final dan meraih juara. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit tapi kami punya semangat untuk melangkah ke final,”ujar Mendes.

Pemain yang pernah menyumbang empat gol selama semusim di Chelsea ini mengakui pelatih Jose Mourinho memiliki kemampuan merancang permainan yang baik dalam situasi berat di lapangan. Kendati begitu, ia optimis Atletico akan mampu hingga mencapai final Liga Champions . Seperti perjalanan mereka mencapai semifinal setelah sukses menaklukkan tim besar AC Milan dan Barcelona.

“Kami sudah berubah dan sepertinya kami menjadi salah satu tim besar, dan kami bisa mengalahkan Barcelona untuk lolos ke semifinal,” ujar pemain berusia 32 tahun itu.

Namun tak dimungkiri, bagi Mendes, laga ini akan menjadi duel besar yang sudah dinanti-nantikan. Atletico Madrid akan menjamu Chelsea pada 22 April 2014 nanti.  

 

 

Baca Juga Artikel Lainnya:

Tur Timur Tengah: Oman Minta Tambahan Laga Kontra Timnas U-19

Berkat Gol Ronaldo, Seorang Anak Sembuh Dari Koma

Piala Dunia Picu Ketegangan Bagi Neymar

Teteskan Air Mata, Patung Santa Maria Ramai Dikunjungi

Memberkati, Bukan Untuk Diberkati

Sumber : Bola.net/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami