Peran Besar Ayah Dalam Kejayaan Tontowi

Nasional / 14 March 2014

Kalangan Sendiri

Peran Besar Ayah Dalam Kejayaan Tontowi

Lois Official Writer
3220

Mohammad Husni Muzaitun punya peran yang besar dalam mengasah kemampuan anaknya, Tontowi Ahmad menjadi seorang pebulutangkis yang handal. Segala sepak terjangnya dahulu mampu membuat Tontowi menjadi seperti sekarang. “Jasa bokap lebih dari sekedar besar,” ujar Tontowi. Berikut ini beberapa hal yang dilakukan sang ayah demi kemajuan Tontowi :

Bangunkan GOR Kecil

“Bokap bangun GOR kecil di belakang tokonya. Dulu saya dilatih bokap di sana,” kenang Tontowi seperti yang dirilis Tribunnews, Jumat (14/3/2014).

Ini Cara Ayahnya Jika Tontowi Malas Berlatih

Pebulutangkis ganda campuran Indonesia ini mengaku sewaktu kecil kerap malas berlatih bulutangkis. Namun, ayahnya tak pantang menyerah. Agar putranya mau berlatih, Husni mengimingi Tontowi dengan bonus uang berkisar Rp 20 ribu – Rp 100 ribu. “Kalau dapat satu poin dapat Rp 20.000,-. Kalau tiga poin dapat Rp 50.000,-. Kalau lima poin dapat Rp 100.000,-. Tapi saya sering dibohongi. Uangnya sering diminta lagi. Kata bokap uangnya untuk ditabung,” tutur pria asal Sumpiuh, Banyumas itu.

Ngambek

Ayah Tontowi pun bisa ngambek. “Setiap pulang sekolah saya latihan bulutangkis. Kalau tidak latihan, Bokap (Bapak) ngambek. Dia kalau ngambek bukan tipe ngomel, tapi saya didiamkan sampai saya merasa tidak enak,” ungkap pemain binaan PB Djarum tersebut kepada Tribunnews.com, Kamis (13/3/2014).

Sepanjang karir profesionalnya, Tontowi sudah meraih 20 gelar juara di level internasional. Delapan gelar juara diraih di turnamen tingkat Super Series, 3 gelar diraih di All England dan India Open.

 

Baca juga :

Daripada Tabungan Bersama Untuk Menikah, Lebih Baik Lakukan Ini

Recharge Your Soul : Keajaiban Cinta

FreedomPop Buat Telepon Pintar Anti Penyadapan

Tersenyumlah Jika Ingin Sehat

Tips Punya Keuangan Lebih Oke Meskipun Freelance

Jika Jatuh Cinta Pada Suami Orang

Sumber : tribunnews.com by lois ho/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami