BWF World Super Series Final: Kualifikasi Grup Hantar Dua Perwakilan Indonesia ke Semifinal
Sumber: Jawaban.com

Nasional / 14 December 2013

Kalangan Sendiri

BWF World Super Series Final: Kualifikasi Grup Hantar Dua Perwakilan Indonesia ke Semifinal

Lori Official Writer
4373

Tim bulutangkis Indonesia hanya meloloskan dua perwakilan di BWF Super Series 2013 yang digelar di Stadium Badminton Kuala Lumpur, Malaysia. Diantaranya adalah sektor Tunggal Putra Tommy Sugiarto dan Ganda Putra Muhammad Ahsan dan Hendra Setiawan.

Tommy Sugiarto berhasil meraih juara grup B setelah menang dua kali dan kalah satu kali. Sedang Ganda Putra Muhammad Ahsan dan Hendra Setiawan berhasil lolos setelah menjadi juara grup A dari hasil kemenangan dua kali dan satu kali kalah.

Sayangnya, empat sektor bulutangkis lainnya harus puas hanya sampai babak kualifikasi grup, termasuk pasangan unggulan Ganda Campuran Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir yang kalah di dua pertandingan sebelumnya. Dengan ini, puncak harapan kemenangan hanya ditumpukan bagi kedua pasangan ini.

Berikut jadwal semifinal Superseries Finals pada Sabtu, 14 Desember 2013 malam.

Tunggal Putra

Lee Chong Wei (Malaysia) vs Jan O Jorgensen (Denmark)

Tommy Sugiarto (Indonesia) vs Kenichi Tago (Jepang)

Ganda Putra

Ko Sung-hyun/Lee Yong-dae (Korea) vs Kim Ki-jung/Kim Sa-rang (Korea)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark)

Tunggal Putri

Wang Shixian (China) vs Tai Tzu Ying (Taiwan)

Li Xuerui (China) vs Bae Yeon-ju (Korea)

Ganda Putri

Ma Jin/Tang Jinhua (China) vs Wang Xiaoli/Yu yang (China)

Christina Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark) vs Jang Ye-na/Kim So-young (Korea)

 

 

Baca Juga Artikel Lainnya:

SEA Games 2013: Indonesia Harus Tenang Hadapi Thailand

Sea Games 2013: Bellaetrix Manuputty Lolos Ke Perempatfinal

SEA Games 2013 : Myanmar Masih Pimpin Klasemen Perolehan Medali Sementara

Inilah Hasil Drawing Grup Piala Dunia 2014

SEA Games 2013 : Indonesia Masuk 3 Besar Klasemen Perolehan Medali Sementara

Lulus Kuliah Di Jerman Dan Mendapat Pekerjaan Impian

Sumber : Kompas.com/Jawaban.com/Lori
Halaman :
1

Ikuti Kami