Indonesia Patut Berterimakasih Kepada Anda!

Our Impact / 11 July 2013

Kalangan Sendiri

Indonesia Patut Berterimakasih Kepada Anda!

Lusiana Official Writer
3696

 

Sejarah mencatat bahwa bangsa ini merdeka berkat sekelompok anak muda yang mau melakukan perubahan. Semangat perubahan ini muncul karena mereka peduli dengan nasib bangsa ini di masa penjajahan. Kini lebih dari enam dekade telah berlalu dan modernisasi seolah menelan semangat itu. Apakah benar masyarakat telah kehilangan rasa peduli terhadap negara ini? Jawabannya tidak. Mari berkenalan dengan mereka yaitu para mitra CBN.

Selama lebih dari empat belas tahun program TV CBN yaitu SOLUSI telah hadir di televisi Indonesia. Jutaan pemirsa, ratusan ribu penelepon Konseling center CBN. Mitra CBN adalah orang-orang yang membuat CBN bisa mewujudkan ini semua. Mereka adalah orang-orang yang mengesampingkan sejenak kepentingan pribadi dan bahkan kebutuhan keluarga mereka demi mentransfer donasi ke CBN. Semua dilakukan agar masyarakat tidak kehilangan pengharapan dan bertemu solusi atas masalah hidup mereka lewat program TV CBN. SMS berikut adalah ucapan terimakasih dari orang-orang tersebut, bukan hanya kepad CBN namun juga kepada para mitra CBN.

BEBAS DARI PENJARA

Syalom saya David dari Papua, beberapa minggu lalu saya pernah sms minta dukungan doa tentang permasalahan saya yaitu pernah dicebloskan dalam tahanan 11 hari.  Puji Tuhan dengan pertolonganNya saya boleh dikeluarkan dan tidak hilang pekerjaan. Terimakasih untuk doa dari Konseling Center CBN. GBU (Papua,+62853540xxxxx)

HAMIL SETELAH 10 TAHUN MENANTI

Syalom, puji TUHAN atas doa yg selalu diberikan tim doa Solusi Life kepada keluarga kami. Sekarang ini saya sudah positif hamil. Kami sudah menanti-nantikan selama 10 tahun ini. Kami mohon terus dukungan doa untuk kandungan saya ini. Salam sukacita kami.

(Tapanuli ,+62852619xxxxx)

SEMBUH DARI KANKER PAYUDARA

Shalom CBN, kami sekeluarga mengucapkan banyak terimakasih atas doanya untuk saudara kami Dina yang telah sembuh dari kanker payudara. Rumah sakit sudah menolak, tapi berkat kuasa Tuhan, saudara kami telah sembuh, Sekali lagi terimakasih, maju terus pelayanan CBN. GBU.

(NTT, +62813447xxxxx)

Indonesia memang patut berterimakasih kepada Anda, para mitra CBN. Setiap hari selalu ada orang-orang yang mendapat jawaban doa mereka setelah berdoa bersama konselor kami atau menyaksikan program TV CBN. Anda telah terlibat dalam pekerjaan Tuhan yang luar biasa atas bangsa ini.

Buat Anda yang belum bergabung jadi mitra CBN tak perlu khawatir. Kami selalu terbuka bagi mereka yang rindu dan terbeban untuk pelayanan ini. Mari, ulurkan tangan untuk mereka yang bahkan belum pernah mendengar apa itu kasih Tuhan seumur hidup mereka.  Jadilah mitra CBN sekarang! Ada sebuah GIFT Kaos menarik untuk Anda jika bergabung menjadi mitra CBN. Tunggu apa lagi?

 

Foto:www.itravelindonesia.com

 

 

Halaman :
1

Ikuti Kami