MacBook Air Haswell Kuat 12 Jam!

Entertainment / 16 June 2013

Kalangan Sendiri

MacBook Air Haswell Kuat 12 Jam!

daniel.tanamal Official Writer
2902

Apple kembali membuktikan keunggulannya dengan memperkenalkan lini baru seri notebook tipis, MacBook Air, pada ajang Worldwide Developers Conference (WWDC) 2013 di San Francisco, Selasa (11/6/2013). 

Lini baru perangkat tersebut hadir dalam sasis yang sama persis dengan produk yang diluncurkan pada tahun 2010 silam. Ukuran layarnya pun masih sama, yaitu 11,6 inci dan 13,3 inci. Pembedanya antara produk lama dan baru terletak di segi prosesornya. MacBook Air keluaran tahun 2013 nantinya akan dipersenjatai dengan prosesor terbaru milik Intel, yaitu seri Haswell.

 Dengan prosesor baru ini, Apple mengklaim, MacBook Air dapat hidup selama 12 jam untuk versi 13 inci dan 9 jam untuk versi 11 inci. Kemampuan tersebut meningkat dari 7 jam dan 5 jam dari model tahun lalu. Kemampuan grafis dari MacBook Air juga meningkat. Berkat Intel HD Graphics 5000 yang tertanam di prosesor, kemampuan GPU meningkat hingga 40 persen.

Selain dari segi prosesor, model baru ini nantinya akan hadir dengan WiFi 802.11ac dan juga media penyimpanan flash storage yang menjanjikan peningkatan kecepatan hingga 45 persen dibandingkan generasi terakhir.

Kedua model MacBook Air baru sudah mulai dijual di situs Apple. Harga dari perangkat tersebut pun mengalami penurunan dibandingkan generasi sebelumnya. Untuk versi 13 inci ditambah media penyimpanan berkapasitas 128 GB akan dijual dengan harga mulai dari 1.099 dollar AS dan 1.299 dollar AS untuk model 256 GB. Versi 11 inci akan dijual dengan harga mulai dari 999 dollar AS untuk versi 128 GB dan 1.199 dollar AS untuk versi 256 GB.

 


Sumber : kompastekno
Halaman :
1

Ikuti Kami