Berkembangnya rumor yang menyebutkan bahwa akan terjadi pergantian pelatih di tubuh Manchester City akhirnya terjawab sudah. Klub yang mengakhiri musim ini tanpa gelar itu secara mengejutkan memecat pelatih Roberto Mancini.
Klub berjuluk The Citizens tersebut mengumumkan pemecatan itu secara resmi dalam website klub tertanggal 13 Mei 2013. "Dengan sangat menyesal Manchester City mengumumkan bahwa Roberto Mancini telah dibebastugaskan dari jabatannya sebagai manajer klub," begitu bunyi pernyataan resminya.
Dalam beberapa poin, pihak klub menyatakan bahwa pelatih asal Italia itu telah gagal mencapai semua target tim musim ini. "Ini merupakan keputusan sulit dari pemilik, pengelola klub, dan dewan direksi, dan ini merupakan hasil dari review proses akhir musim, serta berlandaskan rasa hormat pada Roberto dan kontribusinya pada klub ini."
Chairman Manchester City, Khaldoon Al Mubarak sendiri menyatakan bahwa Mancini adalah pelatih berkualitas yang mendapat penghargaan dan penghormatan khusus dari pimpinan hingga para suporter. Hasil kepelatihannya dinyatakan begitu dirasakan oleh semua jajaran tim.
"Ia telah melakukan yang ia janjikan serta mempersembahkan trofi dan kesuksesan, mengakhiri kekeringan trofi selama 35 tahun dan memastikan gelar juara di tahun 2012. Saya ingin baik secara pribadi dan secara publik berterima kasih pada Roberto untuk dedikasi pada progres yang dibuatnya, serta untuk dukungan dan persahabatan yang diberikan Roberto," ungkap Mubarak.
Untuk sementara Brian Kidd yang sebelumnya menjadi aisten pelatih akan menangani City untuk dua pertandingan terakhir Liga Premier dan pertandingan persahabatan di AS musim panas nanti.
Baca Juga Artikel Lainnya:
Sumber : BBC | MCFC | KompasBola