Segala Upaya Kulakukan Untuk Mendapat Keturunan

Our Impact / 18 April 2013

Kalangan Sendiri

Segala Upaya Kulakukan Untuk Mendapat Keturunan

Lusiana Official Writer
5438

Social media sudah menjadi kehidupan sehari-hari manusia modern saat ini. Melalui social media kita bertemu dengan teman lama, bertemu orang-orang baru, dan bahkan melakukan promosi usaha dan bisnis. Karenanya Konseling Center CBN tidak hanya bisa dihubungi melaui layanan telepon saja, namun juga SMS, email dan chatting melalui Facebook. Banyak orang mendapatkan kekuatan dan jalan keluar dari masalahnya melalui layanan ini.

Salah satunya adalah bapak Ramos. Sejak menonton tayangan Solusi Life di Life Channel, ia telah menjadi sahabat tim doa Konseling Center CBN. Ia sering minta didoakan tentang pernikahannya yang sudah menginjak tahun yang ke tujuh namun belum juga mempunyai keturunan. Ia dan sang istri sudah melakukan berbagai upaya pengobatan namun belum membuahkan hasil.

Fasilitas chatting di facebook memudahkan bapak Ramos untuk terus menghubungi tim solusi life untuk meminta dukungan doa dan kekuatan. Hampir setiap hari selama sebulan penuh ia menceritakan pergumulannya lewat chatting. Akhirnya awal bulan Maret lalu, bapak ramos melihat jawaban atas doanya. Hasil pemeriksaan di rumah sakit menyatakan bahwa istrinya positif hamil. “Terimakasih untuk dukungan doa dari seluruh tim doa Solusi Life,” kata bapak Ramos melalui chatting di akun Facebook Solusi Life.

Mujizat yang tidak kalah dahsyatpun terjadi pada keluarga ibu Hetty . Lama tak kunjung dikaruniai anak, ia dan suami sepakat untuk mengadopsi seorang anak laki-laki. Namun ibu Hetty tak hentinya berdoa agar mereka memiliki keturunan yang lahir dari rahim dia sendiri. Ia juga terus menerus minta didoakan oleh Konseling Center tiap kali menonton acara Solusi. Di awal tahun 2012, suami ibu Hetty memeriksakan ke dokter dan hasilnya ternyata kualitas spermanya yang kurang bagus. Inipun tidak menyurutkan iman ibu Hetty untuk percaya bahwa mereka akan memiliki anak. Pertengahan Agustus, tiba-tiba ibu Hetty terlambat datang bulan. Setengah tidak percaya, ibu Hettypun cek menggunakan testpack dan hasilnya positif.  Ia bahkan mengulangi sampai dua belas kali dengan hasil yang sama. Mujizat benar-benar terjadi, dan dokter kandunganpun mengkonfirmasi hal tersebut. Atas kegigihannya berdoa bersama Konseling Center CBN, bayi yang selama ini dinanti-nantikan akhirnya hadir dalam keluarga mereka.

Tuhan mempunyai akses tanpa batas untuk melakukan mujizat bagi mereka yang berdoa meminta pertolongan. Pelayanan CBN telah menggabungkan media televisi dan social media menjadi alat yang menjangkau banyak orang. Bapak Ramos dan ibu Hetty adalah dua dari jutaan orang yang menonton program-program  TV CBN dan menghubungi Konseling Center CBN untuk menceritakan permasalahan mereka.

Kesaksian-kesaksian tentang bagaimana Tuhan menjawab doa mereka menyadarkan kita bahwa banyak sekali orang-orang yang membutuhkan pengharapan. Mereka mungkin sudah hampir menyerah dan putus asa. Namun sebuah program televisi berdurasi 30 menit telah membuka mata mereka bahwa Tuhan masih terus bekerja dalam kehidupan mereka. Dan itulah mengapa tayangan Solusi dan program TV CBN lainnya terus diproduksi dan ditayangkan. Maukah Anda mendukung pelayanan yang berdampak besar ini?

Proses produksi, penayangan program, dan layanan Konseling center CBN 24 jam setiap hari bisa terus ada hingga hari ini berkat para mitra CBN yang mendukung pelayanan ini. Bergabunglah bersama dengan mereka dan lihat bagaimana mujizat demi mujizat terjadi berkat pelayanan Anda. Jadilah mitra CBN!

Halaman :
1

Ikuti Kami