Glodok Terbakar, Puluhan Ruko Hangus

Nasional / 6 February 2013

Kalangan Sendiri

Glodok Terbakar, Puluhan Ruko Hangus

daniel.tanamal Official Writer
2533

Kebakaran melanda Kompleks Glodok Jaya Ruko, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (6/2/2013) sejak pukul 10.00 WIB pagi tadi. Hingga siang ini tercatat ada puluhan ruko yang hangus terbakar, dan petugas pemadam kebakaran masih terus melakukan upaya pemadaman.

"Kami mendapat panggilan dari masyarakat sekitar jam 10 langsung kami respon. Tetapi kondisi gedung dan tata ruang (akses masuk) yang penuh dengan reli dan tralis membuat kami sulit masuk," ungkap Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Barat DKI, Abdul Karim di lokasi kejadian, Rabu (6/2).

Abdul menjelaskan bahwa pihaknya mengalami berbagai kesulitan untuk memadamkan api lantaran banyak material mudah terbakar sehingga membuat api sulit untuk dipadamkan. Selain itu, kemacetan lalulintas juga sempat membuat mobil DPK yang menuju lokasi terhambat.

Selain itu akibat mobil pemadam kebakaran kesulitan untuk masuk, petugas terpaksa memasok air dari mobil damkar yang menunggu di Jalan Hayam Wuruk Indah, depan LTC Glodok. "Tetapi untuk sumber air sudah kita cover semua. Api yang ada sangat sulit dipadamkan karena tralisnya itu. Kami berupaya agar tidak menyebar lagi. Itulah yang diupayakan," ujar Abdul.

 

 


Sumber : kompas.com
Halaman :
1

Ikuti Kami