Rossi ke Yamaha, Dovizioso : Saya Ingin Mengalahkannya

Nasional / 16 January 2013

Kalangan Sendiri

Rossi ke Yamaha, Dovizioso : Saya Ingin Mengalahkannya

Lois Official Writer
3560

Dovizioso menggantikan posisi Rossi di Ducati saat Rossi memutuskan pindah ke Yamaha. Pembalap asal Italia ini merasa tertantang saat didaulat menggantikan Rossi, pembalap legendaris dengan rekor 7 gelar juara dunia berturut-turut. “Menggantikan posisi Valentino Rossi adalah sesuatu yang sangat spesial. Faktanya, dalam dua tahun kebersamaannya, Valentino dan Ducati tak berlangsung sesuai harapan,” ujar Dovizioso.

“Maka dari itu, saya merasa tertantang untuk meraih yang terbaik karena tak memiliki beban berat menggantikan Rossi,” lanjutnya seperti dilansir Autosport. Dia juga menyatakan bahwa Rossi memenangi balapan di masa lalu, kondisinya berbeda dengan sekarang. Musim balap 2012, Dovizioso yang memperkuat Tim Yamaha Tech 3, berhasil menyelesaikan kompetisi di urutan keempat sedangkan Rossi berada di urutan keenam.

“Balapan MotoGP musim ini akan menarik dengan kembalinya Rossi ke Yamaha. Maka dari itu, saya dan seluruh anggota Tim Ducati sangat ingin mengalahkannya,” Dovizioso menutup pernyataannya.

Sungguh menarik diikuti apakah mereka akan berhasil menduduki juara 1 atau apakah Rossi yang akan kembali menjuarai MotoGP dan mengembangkan sayapnya kembali setelah berada di Yamaha. Kita saksikan saja mulai 7 April mendatang dimana MotoGP 2013 dilangsungkan di Qatar.

 

Baca juga :

3 Hal yang Dibenci Allah

Mari Bergabung dan Ciptakan Lagu Positif di Jawaban.com

Celana yang Cocok untuk Bentuk Tubuh yang Berbeda

Jujur Aja Deh

Resep Sangsang, Masakan Khas Batak

Forum : Met Tahun Baru n Met Gabung Buat JCers Januari 2013

Sumber : inilah.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami