8 Cara Atasi Kecanduan Seksual

Marriage / 12 September 2012

Kalangan Sendiri

8 Cara Atasi Kecanduan Seksual

Lestari99 Official Writer
33690

Banyak pria maupun wanita dari segala lapisan masyarakat yang berjuang dengan kecanduan pornografi, masturbasi, cybersex, dan praktik seksual yang sama. Banyak kehidupan dan keluarga yang hancur karena dosa seksual yang adiktif ini. Masalah kelainan seksual ini tidak memandang ras, kondisi perekonomian seseorang, status sosial maupun status pernikahan Kristen atau non Kristen.

Seringkali mereka yang memiliki kecanduan seks menyimpan rapat-rapat akan kecenderungan seksual mereka yang menyimpang. Mereka menderita dalam kesendirian. Jika Anda mengalaminya, jangan pernah abaikan masalah ini karena kecenderungan ini akan bertambah buruk dan kerusakan akan menyebar.

Jika Anda menemukan diri Anda tenggelam dalam kecanduan seksual, berikut adalah beberapa tips umum yang telah membantu banyak orang dalam mengatasi kecanduan menuju pemulihan dan penyembuhan:

1. Menghadapi Kenyataan

[kitab]0roma3:23[/kitab] Ada banyak cara manusia jatuh ke dalam dosa: serakah, mencuri, berzinah, menyebut nama Tuhan dengan sia-sia, dan banyak tindakan egois lainnya. Semua dosa sama-sama serius di hadapan Allah kita yang kudus.

Jika ada beberapa dosa seksual dalam hidup Anda, langkah pertama menuju perbaikan adalah untuk memahami dan mengakui apa yang telah Anda perbuat. Jika Anda telah memberi diri Anda untuk pornografi atau fantasi seksual yang melibatkan orang lain selain pasangan Anda, Anda telah melakukan perzinahan. Yesus berkata [kitab]matiu5:27-28[/kitab].

Pahami hal ini secara serius. Anda telah melanggar perintah Allah. Anda telah mengubah sesuatu yang indah (seks) menjadi sesuatu yang buruk, egois dan merusak, Jika Anda telah menikah, maka Anda tidak setia pada pasangan Anda. Jika Anda single, Anda telah berdosa kepada orang yang Anda kasihi yang mungkin akan Anda nikahi suatu hari nanti. Jika Anda kembali ke perilaku ini berulang kali, meskipun Anda ingin berhenti, maka Anda berada di luar kendali. Anda kecanduan. Jika hal ini terjadi, dan Anda mengakuinya, maka selamat, Anda telah mengambil langkah pertama menuju pemulihan.

2. Lahir Baru

Faktor terbesar utama dalam memerangi kecanduan tersebut adalah untuk berada di bawah wewenang Yesus Kristus. Anda terlibat dalam peperangan rohani. Firman Tuhan tidak mengandung janji untuk menolong manusia mengatasi cobaan bagi mereka yang belum diselamatkan. Jika Anda belum lahir baru, sangat disarankan agar Anda mengakui dosa dan benar-benar menyerahkan hidup Anda kepada-Nya. Terimalah anugerah keselamatan yang kekal bagi jiwa Anda. Beberapa kesaksian bahkan menceritakan bagaimana mereka dibebaskan dari kecanduan mereka setelah mereka menerima Kristus.

“Tapi, saya telah diselamatkan.” – Jika tidak ada keraguan bahwa Anda telah mengkomitmenkan hidup Anda kepada Yesus Kristus dan meletakkan dosa di bawah kakinya, menutup bungkus hidup Anda dengan darah Yesus, maka jangan biarkan perilaku dosa membuat Anda meragukan keselamatan. Sebaliknya, hadapi dosa Anda. Akui dan dedikasikan kembali hidup Anda kepada Kristus. Jangan sembunyikan setiap aspek dalam hidup Anda dari-Nya. Rendahkan diri Anda secara total di hadapan Allah. Serahkan semuanya. Mintalah Dia untuk membantu Anda menjalani kehidupan cinta yang murni dan sejati. Terima kegagalan dan ketidakmampuan Anda. Akui bahwa Anda tidak bisa mengalahkan dosa sendirian.

Rasul Paulus memahami rasa frustrasi dan hal mengerikan yang mengikat kita dalam warisan dosa yang dimiliki semua keturunan Adam dan hawa: [kitab]0roma7:15-24[/kitab].

3. Akui Kelemahan Anda Dan Carilah Pertolongan Allah

Semua manusia egois dan berdosa; itu alami. Kecanduan terhadap pornografi dan dosa seksual lainnya adalah akibat dari hal itu, mirip dengan obat kuat yang menggoda. Sekali dosa itu mencengkeram Anda, sangatlah sulit untuk menolak. Pada kenyataannya, hampir tidak mungkin untuk mengatasinya sendiri. Anda harus memiliki pertolongan Allah.

Tuhan tidak dapat bekerja di dalam Anda jika Anda masih mencoba untuk mengatasi dosa Anda sendiri, yang merupakan bentuk dari harga diri yang tinggi. Anda, pada dasarnya, berkata kepada Tuhan, “Saya bisa mengatasi ini sendiri.” Cobalah pelajari ayat-ayat ini: [kitab]mazmu10:4[/kitab]; [kitab]amsal16:18[/kitab]; [kitab]amsal11:2[/kitab]; [kitab]yesay26:3[/kitab]; [kitab]ipetr5:6-7[/kitab].

Anda lihat, keinginan Allah untuk ‘mengangkat Anda’ (mengangkat Anda secara rohani) tergantung pada kemauan Anda untuk merendahkan diri di hadapan-Nya. Namun bagian kedua sama pentingnya: Tuhan sangat peduli kepada Anda sehingga IA bersedia untk menanggung semua dosa Anda (kekuatiran, kecemasan, kebutuhan, ketakutan, keinginan, tantangan, penyesalan, dll) di atas bahu-Nya. Dengan kata lain, rendahkan diri Anda dengan menerima ketidakmampuan Anda untuk menangani segala dosa kehidupan dan memberikan semuanya kepada Allah. KEMUDIAN Dia akan mengangkat Anda secara rohani, dan Anda akan menemukan kedamaian dan kebebasan yang belum pernah Anda rasakan sebelumnya.

Roh Kudus akan menjadi pribadi yang paling berkuasa dalam hidup Anda, ketika Anda sungguh-sungguh merendahkan diri – ketika Anda mengesampingkan segala kepentingan dan hasrat pribadi Anda. Kemudian, Allah dapat menghasilkan buah yang dijanjikan-Nya di dalam Anda: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, dan penguasaan diri ([kitab]galat5:22-23[/kitab]).

Perhatikan bahwa yang terakhir adalah pengendalian diri. Hal ini penting untuk dipahami bahwa pengendalian diri bukan hanya masalah kehendak seseorang, namun pada kenyataannya adalah buah Roh Kudus yang bekerja di dalam kita. Sungguh Allah kita adalah Allah yang penuh dengan belas kasihan! Saat kita belajar untuk makin tergantung kepada-Nya dalam melalui hari demi hari, dan kita menjadi semakin sadar akan kehadiran-Nya setiap waktu, seiring dengan waktu magnet dari dosa seksual itu akan kehilangan kekuatannya. (bersambung...)

 

Baca Juga Artikel Lainnya:

Sumber : christiananswer.net
Halaman :
1

Ikuti Kami