Besok Jakarta Car Free Night  Siap Digalakan

Nasional / 30 December 2012

Kalangan Sendiri

Besok Jakarta Car Free Night Siap Digalakan

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
2350

Setelah menggelar dua kali uji coba, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya siap menerapkan program Jakarta Car Free Night (CFN) di malam pergantian tahun, pada 31 Desember 2012.

"Kami sudah siap melaksanakan Jakarta Car Free Night. Kendala berarti tidak ada. Kami juga sudah melakukan dua kali gladi bersih atau uji coba (pekan kemarin)," ujar Wakil Dirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Wahyono, seperti dikutip dari Berita Satu, Minggu (30/12).

Guna memperlancar eksekusi program tersebut, Polda Metro Jaya telah melakukan sosialisasi dengan memasang spanduk dan menyampaikan informasi melalui media massa."Selain itu, kita juga sudah melakukan rapat koordinasi dengan dinas terkait (Dinas Perhubungan dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta) untuk persiapan pelaksaannya. Intinya, tinggal menjalankan saja," ungkap Wahyono.

Diinformasikan, sebanyak 9.844 personel gabungan bakal diturunkan untuk mengawal kegiatan pergantian malam tahun baru di Jakarta. Sementara sebanyak 3.942 personel dikerahkan khusus melakukan penjagaan dan pengamanan di Jakarta Night Festival (JNF) dan Jakarta CFN di kawasan Sudirman-MH Thamrin.

Berikut jalur alternatif menghindari rute Sudirman-Thamrin yang ditentukan:
-Sisi Barat: Jalan Sultan Iskandar Muda-Jalan Paku Buwono-Asia Afrika-Tentara Pelajar-Penjernihan-Karet Pasar Baru Barat-KH. Mas Mansyur-Abdul Muis- Majapahit-dan seterusnya.
-Sisi Timur: Jalan Panglima Polim-Jalan Sisingamaraja-Trunojoyo-Senopati-Kapten Tendean-HR Rasuna Said-Hos Cokroaminoto-Menteng Raya-Medan Merdeka Timur-dan seterusnya.
-Sisi Utara: Jalan Merdeka Utara-Abdul Muis-Mas Mansyur-Karet-Penjernihan-Tentara Pelajar-Teuku Nyak Arif-Sultan Iskandar Muda-dan seterusnya.
-Sisi Selatan: Lapangan Banteng-Medan Merdeka Timur-Menteng Raya-Sam Ratulangi-Hos Cokroaminoto-HR Rasuna Said-Kapten Tendean-Wolte Monginsidi-Trunojoyo-dan seterusnya.

Sumber : beritasatu/vn
Halaman :
1

Ikuti Kami