Berkat Dibeli Jokowi, Mangga Rominah Semakin Laris Manis

Nasional / 20 October 2012

Kalangan Sendiri

Berkat Dibeli Jokowi, Mangga Rominah Semakin Laris Manis

Budhi Marpaung Official Writer
3109

Rominah (62 tahun) hari-hari ini semakin senang karena dagangan mangganya laku keras sejak Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) membelinya pada Selasa 16 Oktober silam.

"Warga jadi senang beli mangga di sini, jadi laris," ujar Rominah yang ditemui wartawan di Rumah Susun Tanah Tinggi (Rustanti), Jl Baladewa, Johar Baru, Jakarta Pusat, Jumat (19/10).

Menurut Rominah, mangga yang dijualnya berjenis bapang. Rominah menjual mangga yang dibelinya dari Pasar Gembrong itu seharga Rp 1.500 per buah.

"Alhamdulillah ada saja yang mau beli setelah Pak Jokowi beli. Lebih ramai setelah Pak Jokowi di sini," kata perempuan yang telah memasuki usia lanjut tersebut.

Mungkin sepertinya ini hal sepele, tetapi dari yang sederhana tersebut harapan akan terwujudnya Jakarta baru semakin menguat. Semoga sukacita yang dirasakan oleh Rominah, juga nantinya akan dirasakan oleh seluruh warga ibukota yakni dengan terwujudnya perubahan di segala bidang yang ada di kota ini.

Baca juga :

Forum JC : Baksos dan Natal Forum JC di Panti Werdha Milenia

Tips Mengatasi Pasangan yang Suka Tebar Pesona

4 Kebiasaan Buruk Saat Makan

Merdeka Dari Kecanduan Pornografi

Chord Lagu : MenemukanMu

Sumber : detik.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami