Masih Berkonflik, Paus Kirimkan Delegasi Ke Suriah

Internasional / 18 October 2012

Kalangan Sendiri

Masih Berkonflik, Paus Kirimkan Delegasi Ke Suriah

Budhi Marpaung Official Writer
2512

Paus Benediktus XVI direncanakan mengirim delegasi ke Suriah untuk mengungkapkan solidaritas kepada orang-orang yang terperangkap di dalam konflik.

Sekretaris Negara Vatikan Kardinal Tarcisio Bertone mengatakan kunjungan perwakilan Negara Vatikan ke Damaskus pekan depan ini akan menjadi ekspresi dari "kedekatan spiritual untuk saudara-saudara dan saudari kita yang Kristen".

Kunjungan tersebut sedianya juga digunakan untuk mendorong "semua pihak yang terlibat mencari kesepakatan menghormati semua hak dan kewajiban dengan perhatian khusus pada tuntutan hukum kemanusiaan".

Kristen tidak bisa "menjadi penonton belaka dari sebuah tragedi seperti yang sedang berlangsung di Suriah", kata Kardinal Bertone.

Selain perwakilan negara Vatikan, beberapa orang yang akan pergi bersama ke wilayah yang sedang terus didera konflik ini adalah Uskup Agung Kinshasa, Republik Demokratik Kongo - Kardinal Laurent Mosengwo Pasinya -  dan Ketua Dewan Kepausan untuk Dialog Antar-agama - Kardinal Jean-Louis Tauran.

"…satu-satunya solusi yang mungkin untuk krisis ini adalah solusi politik, dan mengingat penderitaan besar penduduk, nasib pengungsi, dan masa depan bangsa itu, kami disarankan agar majelis sinode kami mengekspresikan solidaritas," kata Kardinal Bertone.

Dalam kesempatan yang sama, Kardinal Bertone mengatakan bahwa Kepausan Vatikan masih terus berdoa supaya apa yang akan menjadi alasan untuk menghentikan konflik dan belas kasihan terhadap negara itu bisa benar-benar meredakan suasana yang masih sangat menegangkan ini.

Para pengikut Kristus ada tidak hanya untuk memenuhi muka bumi, tetapi juga memberikan dampak positif kepada sekitarnya. Mari kita menjadi penyebar kasih-Nya kepada setiap orang di sekeliling kita karena memang hanya kasih yang Dia milikilah yang dapat memberi jalan keluar bagi segala peristiwa perang dan pertikaian antarmanusia kini.

Baca juga :

Forum JC : Baksos dan Natal Forum JC di Panti Werdha Milenia

Tips Mengatasi Pasangan yang Suka Tebar Pesona

4 Kebiasaan Buruk Saat Makan

Merdeka Dari Kecanduan Pornografi

MENEMUKANMU, Lagu Unik yang Patut Anda Dengarkan

Sumber : christiantoday.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami