Here Comes The Boom, Film Komedi Inspiratif
Sumber: Canva

Spirituality / 18 October 2012

Kalangan Sendiri

Here Comes The Boom, Film Komedi Inspiratif

Puji Astuti Official Writer
15246

Film yang bergenre drama komedi berjudul Here Comes The Boom ini bukan hanya menghibur, namun dipastikan akan sangat menginspirasi. Pemeran utama Scott Voss menjadi seorang guru biologi bernama Kevin James, yang sebenarnya tidak begitu suka mengajar. Namun saat kelas musik yang diajar oleh Marty  Streb (Henry Winkler – pemeran Fonzie dari film Happy Days) akan ditutup, dan Kevin mendapati istri Marty sedang hamil, ia akhirnya berusaha untuk mengumpulkan dana agar kelas tersebut dapat terus berjalan.

Mengumpulkan dana sebesar $48.000 dolar  dalam waktu singkat bukanlah hal yang mudah, terlebih Kevin tidak punya ide harus melakukan apa. Hingga ia berkenalan dengan ilmu bela diri campuran dimana ia bisa mendapatkan uang tunai dari hasil bertarung.

Cerita komedi yang kesannya sangat klise dalam film ini akan memberikan Anda banyak kejutan. Film yang diproduksi Sony Pictures penuh dengan plot-plot menarik, inspiratif dan menyampaikan pesan untuk tidak pernah menyerah menghadapi tantangan sebesar apapun. Selain menawarkan tayangan menghibur dan inspiratif, Here Comes The Boom juga memperlihatkan adegan doa yang tulus dipanjatkan yang akan semakin mendorong para penontonnya untuk mendekat kepada Tuhan.

Walau film ini sangat menarik tidak disarankan untuk anak-anak karena terdapat adegan perkelahian yang cukup keras hingga mengeluarkan darah. Jadi film ini disarankan untuk remaja dan dewasa.

Apakah Anda tertarik dengan film ini? Film yang baru dirilis pada 9 Oktober lalu ini saat ini masuk dalam daftar box office di Amerika, tetapi akankah tayang di Indonesia? Hal ini belum bisa dipastikan.

Title : Here Comes The Boom

Distributor: Columbia Pictures/Sony Pictures Entertainment

Director: Frank Coraci

Executive Producer: Adam Sandler, Jack Giarraputo, Jeff Sussman, Marty P. Ewing

Producer: Todd Garner, Kevin James

Writer: Todd Garner, Kevin James



Sumber : CBN.com | Jawaban.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami