Pelantikan Jokowi-Ahok telah selesai dilaksanakan saat ditutup dengan doa. Namun, para pendukung mereka masih menanti dengan sabar. Beberapa waktu yang lalu, Jokowi pernah mengatakan akan mengunjungi para warga yang tidak menyaksikan pelantikannya di atas panggung. Inilah beberapa kegiatan yang berlangsung setelah pelantikan Jokowi-Ahok dilakukan.
Setelah selesai acara pelantikan, para pengunjung yang berada di dalam gedung menyantap makan siang yang telah disediakan secara gratis.
Ada yang makan, ada pula yang menunggu Jokowi-Ahok keluar dari Ruang Rapat Paripurna. Di sini ada banyak pendukung yang mengenakan pakaian kotak-kotak.
Di tengah penantian, Wanda Hamidah yang keluar dari Ruang Rapat Paripurna langsung diserbu oleh wartawan.
Sementara itu, Jokowi-Ahok masih berfoto-foto, entah itu bersama politisi maupun foto berdua yang diambil oleh para wartawan. Mereka cukup lama berada di dalam ruangan ini dimana bisa disaksikan oleh para pendukung yang berada di luar ruangan melalui televisi.
Selain foto-foto, Jokowi-Ahok juga menyalami para tamu undangan yang mendekati mereka
Tanpa diketahui oleh banyak wartawan, istri Ahok yang bernama Veronica ini keluar dari ruang rapat dengan ditemani oleh satu petugas. Tim Jawaban.com berkesempatan menjepret wanita kelahiran 1966 ini.
Tidak berapa lama setelah istri Ahok keluar dari ruang rapat, istri Jokowi yang bernama Iriana ini pun keluar. Kali ini banyak wartawan yang tahu sehingga terjadi sedikit kehebohan.
Jokowi-Ahok pun keluar tak lama kemudian setelah para istri mereka keluar. Di daerah ini sempat terjadi dorong-dorongan yang sangat membahayakan demi untuk berjabat tangan ataupun memotret kedua tokoh ini.
Dilihat sekilas saja dari foto ini, terlihat bahwa keramaian memadati gedung saat Jokowi-Ahok berjalan keluar.
Ramainya para pendukung yang berdesak-desakan membuat para penjaga super ketat menjaga jalan agar Jokowi-Ahok bisa lewat.
Dengan penuh semangat, dia menyanyi lagu-lagu dukungan kepada Jokowi-Ahok
Sementara itu, para pendukung berjoget mengikuti irama lagu yang bergenre dangdut namun mempunyai kata-kata dukungan tersebut. Saat ini, Jokowi-Ahok sudah keluar dari gedung dan menuju panggung yang disediakan agar mereka memberikan salam kepada warga
Inilah gambaran yang memperlihatkan betapa banyaknya massa yang tadinya berada di dalam gedung mengikuti Jokowi-Ahok keluar gedung.
Dengan berada di luar pagar, para massa yang memegang bendera merah putih ini berada di luar kompleks gedung dimana panggung untuk Jokowi-Ahok memberikan salam berada.
Bapak yang satu ini rela datang dengan kursi roda dan menyaksikan Jokowi-Ahok memberikan salam
Ada satu bapak lagi yang duduk di kursi roda, berjuang melawan massa untuk bertemu Jokowi-Ahok. Saat Jokowi turun, dia tidak sempat menyapa Jokowi namun dia berhasil menyapa Ahok dimana dia memberikan Ahok dukungan dan Ahok memberikannya satu tangkai bunga mawar.
Baca Juga :
Forum JC : Baksos dan Natal Forum JC di Panti Werdha Milenia
Restoration, Album Terbaru Adon yang Penuh Inspirasi
Buat Rainbow Cake Sendiri Yuk, Ini Resepnya
Obat Jerawat Paling Ampuh Yaitu Virus yang Ada di Wajah
Usaha Bangkrut, Hubungan Suami Istri Hancur?
Musim Hujan Datang, Waspadai 3 Penyakit Ini
Sumber : jawaban.com by lois horiyanti