Yesus Menikah? Naskah Kuno Menyebut Kata

Nasional / 19 September 2012

Kalangan Sendiri

Yesus Menikah? Naskah Kuno Menyebut Kata "Istriku"

Puji Astuti Official Writer
5218

Apakah Yesus pernah menikah dan memiliki seorang istri? Pertanyaan ini ternyata telah menjadi perdebatan sejak ribuan tahun lalu, dan kembali menjadi pembicaraan dunia setelah seorang professor dari Universitas Harvard mengungkap penemuannya terhadap sebuah potongan naskah kuno yang menunjukkan bahwa beberapa orang Kristen mula-mula ada yang percaya Yesus menikah.

Profesor Karen King yang merupakan Profesor Hollis of Divinity di fakultas Harvard Divinity School mengumumkan tentang keberadaan sepotong naskah kuno pada kongres empat tahunan yang diselenggarakan oleh Vatican’s Institutum Patristicum Augustinium di Roma. Karen King mengungkapkan dalam naskah tersebut tertulis “Yesus berkata kepada mereka (murid-murid-Nya), istriku..”

“Tradisi Kristen telah lama berpendapat bahwa Yesus tidak menikah, meskipun tidak ada bukti sejarah yang dapat diandalkan untuk mendukung klaim mereka,” ujar King. “Injil baru ini tidak membuktikan bahwa Yesus menikah, tetapi memberitahu kita bahwa pertanyaan dan perdebatan sengit tentang seksualitas dan pernikahan sudah terjadi sejak lama. Sejak awal, orang Kristen tidak setuju bahwa lebih baik tidak menikah, tetapi membutuhkan lebih dari satu abad sejak kematian Yesus mereka baru mulai menarik status pernikahan Yesus untuk mendukung posisi mereka.”

Naskah yang hanya berukuran 8 X 4 cm tersebut berisi 8 baris kalimat di depan dan 6 baris dibelakang. Naskah yang tidak lengkap tersebut ditulis dalam bahasa Mesir Koptik kuno.

Namun perlu digaris bawahi bahwa hingga Profesor Karen King mengungkap penelitiannya tersebut, keaslian dari naskah tersebut masih dalam proses pembuktian. Penentu apakah naskah kuno tersebut asli atau bukan akan dilakukan dengan pembuktian secara komposisi kimia dari tinta yang ada di naskah tersebut. Selain itu, karena naskah ini hanya sepotong kecil tidak bisa menjadi sebuah pijakan kuat yang dapat mengungkap akan kebenaran tentang status pernikahan Yesus tersebut.

Baca juga :

Forum JC : Kopdar September Ceria (29 September 2012)

Tips Aman Konsumsi Buble Tea

Mantra Paranormal
Sumber : news.harvard.edu | Jawaban.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami