Hati-hati! Earphone Bisa Merusak Sel Saraf Otak

Psikologi / 12 September 2012

Kalangan Sendiri

Hati-hati! Earphone Bisa Merusak Sel Saraf Otak

Puji Astuti Official Writer
4892

Musik merupakan bagian hidup yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia moderen saat ini. Berbagai gadget dan juga [kamus]smartphone[/kamus] telah menyediakan fitur musik, dan tentu saja sebuah [kamus]earphone[/kamus] untuk bisa menikmati musik dimana saja dan kapan saja. Namun ternyata penggunaan earphone terlebih dengan suara yang keras dapat membahayakan saraf yang terhubung dengan otak loh.

Berdasarkan penelitian Dr. Martine Hamann, seorang peneliti dari Leicenter University, Inggris menyatakan bahwa suara melebihi 110 desibel (suara dengan kekuatan ini sama dengan suara musik dalam sebuah konser) beresiko mengupas lapisan myelin pelindung dari [kamus]saraf[/kamus] serabut yang membawa sinyal dari telinga ke otak.

Akibat dari terkikisnya lapisan myelin ini menurut penelitian tersebut dapat membuat si penderita mengalami kehilangan pendengaran secara temporer.

"Kini kita mengerti mengapa kehilangan pendengaran dapat dikembalikan dalam kasus tertentu. Kami sekarang mengerti bahwa selubung di sekitar saraf pendengaran hilang di setengah sel yang bisa kita lihat. Hampir mirip dengan pengupasan kabel listrik yang menghubungkan amplifier ke loudspeaker. Efek itu dapat dikembalikan dan setelah tiga bulan, pendengaran sudah mulai membaik dan sekitar saraf pendengaran juga memiliki selubung," demikian pernyataan Dr. Hamann yang dikutip oleh MediaIndonesia.com.

Jadi menurut Dr. Hamann, penelitian tersebut membuka pengertian dari alur paparan keras yang dialami oleh mereka yang mengalami gangguan pendengaran. Pembedahan mekanisme seluler tersebut akan memberikan manfaat yang besar dalam pengobatan pendengaran ke depannya.

Suka musik? Boleh saja, namun atur volume earphone Anda dalam batas yang wajar ya…

Baca Juga :

Inggris Berhasil Lelang Alkitab Elvis Presley Rp 900 Juta

Resep Ikan Kakap, Makanan Kesukaan Cristiano Ronaldo

Sejumlah Artis Akan Meriahkan Pembukaan PON 2012

Chord Lagu : Matt Crocker (Hillsong) - I Surrender

Sumber : Media Indonesia | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami