Upacara Penutupan Olimpiade London 2012 akan Penuh Dengan Acara

Nasional / 12 August 2012

Kalangan Sendiri

Upacara Penutupan Olimpiade London 2012 akan Penuh Dengan Acara

Budhi Marpaung Official Writer
3338

Upacara penutupan Olimpiade London 2012, yang akan dimulai pada Minggu (12/8) pukul 9 malam waktu London, Inggris, diatur untuk merayakan prestasi olahraga menakjubkan dari atlet yang telah mengambil bagian dalam Olimpiade dengan pesta yang menyenangkan, berwarna-warni dan meriah. Sutradara penutupan upacara Kim Gavin mengatakan: "Kami ingin menjadi after-show party terbaik dari yang pernah ada."

Menampilkan lebih dari 4.100 pemain, termasuk 3.500 relawan dewasa dan 380 anak sekolah dari enam wilayah London timur, upacara penutupan ini akan menampilkan bakat-bakat kreatif hebat dari Inggris.

Kim Gavin, yang telah mendalangi sejumlah pertunjukan panggung spektakuler termasuk konser  Take That di masa lalu, menjelaskan fokus acaranya: 'Ini adalah tentang kreativitas Inggris di bidang seni. Akan ada banyak bakat dan musik serta acara dalam acara itu."

Dimulai dengan pengenalan kehidupan sehari-hari di London, upacara kemudian akan dilanjutkan dengan melihat atlet dari semua negara memasuki Stadion. Ben Ainslie, atlet layar paling sukses yang pernah ada di Olimpiade, akan membawa bendera untuk Inggris. Ini akan diikuti dengan perayaan kemenangan oleh sejumlah atlet putra.

Para relawan dari Olimpiade kemudian akan mengucapkan terima kasih, sebelum segmen utama Upacara dimulai: 'A Symphony of Music Inggris' yang mana bagian acara ini akan merayakan fakta bahwa musik telah menjadi salah satu ekspor budaya terkuat Inggris selama 50 tahun terakhir.

Pada akhir upacara, akan ada serah terima ke Rio de Janeiro untuk Olimpiade 2016, dan pemadaman api Olimpiade, yang menandakan akhir dari Olimpiade. Acara perayaan sendiri menjadi kegiatan penutup multi even empat tahunan ini.  

Baca juga : 

Belas Kasihan Tuhan

Forum JC : Dokumentasi Kopdar + Photo Hunting

Cornerstone - Hillsong

Menghargai Pertemanan Masing-Masing Pasangan
Sumber : london2012.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami