Kecelakaan Pesawat Kembali Terjadi di Indonesia

Nasional / 2 July 2012

Kalangan Sendiri

Kecelakaan Pesawat Kembali Terjadi di Indonesia

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
4898

Belum satu bulan berselang pasca jatuhnya pesawat Fokker 27 dan Sukhoi, kecelakaan transportasi udara kembali terjadi di Indonesia. Kali ini, sebuah pesawat latih jenis Cessna jatuh di Desa Sukadana, Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Senin (2/7)

Dilansir dari Vivanews, Kapolres Cirebon, AKBP Hero Henrianto Bachtiar membenarkan peristiwa naas yang menewaskan satu korban jiwa tersebut.

"Benar sebuah pesawat Cessna jatuh. Setelah di cek, lokasi jatuhnya bukan di Kabupaten Cirebon, tapi di wilayah Kuningan. Diduga korban tewas satu orang," ungkap Hero.

Pesawat latih bernomor registrasi PK-HAL milik Aero Flyer Intitute itu diberitakan tinggal landas dari Bandara Penggung, Cirebon sekitar pukul 14.00 WIB. Pesawat yang ditumpangi dua siswa dan seorang infrastruktur penerbangan tersebut diperkirakan jatuh pukul 15.50 WIB.

Jatuhnya pesawat Caessna ini harus menjadi peringatan serius bagi kementrian perhubungan untuk lebih peduli dan memberikan standar yang jelas tentang kelayakan alat transportasi udara. Karena, bagaimanapun juga hal ini telah menambah catatan kelam transportasi udara di Indonesia.

Sumber : berbagaisumber
Halaman :
1

Ikuti Kami