Sampai Kamis (21/6) malam, tercatat sepuluh orang tewas dalam peristiwa kecelakaan pesawat latihan TNI Angkatan Udara Fokker 27. Dari data yang dihimpun di rumah sakit RSAU Esnawati Antariksa, Halim Perdana Kusuma, sebagian besar korban tewas adalah anggota TNI Angkatan Udara.
Nama para korban tewas adalah:
Sebelumnya kepala Dinas penerbangan TNI Angkatan Udara Marsekal Pertama Azman Yunus menyatakan bahwa enam dari tujuh kru pesawat Fokker 27 meninggal setelah pesawat bernomor registrasi 2708 itu jatuh di Kompleks perumahan Rajawali, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (21/6) pukul 14.55 WIB. Namun Kopilot Lettu Penerbang Paulus yang sempat dievakuasi dalam kondisi hidup akhirnya menghembuskan nafas terakhir akibat luka-luka yang dideritanya.
Insiden jatuhnya pesawat terbang menjadi hal yang cukup sering terjadi di negeri ini. Hal ini menunjukkan betapa dunia penerbangan Indonesia membutuhkan perbaikan dalam sistem penerbangan demi keselamatan para penumpangnya dan juga perlu adanya regenerasi armada pesawat yang ditenggarai menjadi penyebab dari banyaknya kecelakaan yang terjadi.
Baca Juga: