Benny Hinn Umumkan Rekonsiliasi dengan Mantan Istrinya

Internasional / 2 June 2012

Kalangan Sendiri

Benny Hinn Umumkan Rekonsiliasi dengan Mantan Istrinya

Lois Official Writer
6453

Benny Hinn secara resmi telah mengumumkan bahwa dia dan istrinya sedang melakukan rekonsiliasi setelah mereka berpisah dua tahun yang lalu setelah 30 tahun pernikahan mereka. Rekonsiliasi ini sudah berlangsung sesaat setelah Hari Natal berlangsung.

“Tuhan kita adalah pemulih dan perdamaian. Salib adalah bukti nyata bagaimana seorang manusia melakukan pemulihan kepada Tuhannya dan itulah harapan kita agar pulih. Saya tahu, dari pengalaman saya bahwa ketika saya memberikan hati saya kepada Tuan Yesus dahulu kala, tapi saya mengalami bahwa pemulihan-Nya lebih nyata saat ini di dalam keluarga saya sendiri, sebagai proses dari pemulihan pernikahan saya,” kata Hinn di laman websitenya.

“Saya berdoa setiap hari untukmu, partnerku yang berharga, dan saya meminta Dia akan bergerak dashyat bagimu, memulihkan rumahmu, kehidupanmu, dan keuanganmu. Saya berdoa Dia akan membuat kepenuhan di dalam setiap area di dalam hidupmu. Kamu berharga bagi-Nya, seperti engkau berharga bagiku. Dan bersama-sama kita akan menjadi bagian dalam tuaian mendatang!” tambah Hinn di dalam pernyataannya baru-baru ini kepada mantan istrinya.

Pelayanan Benny Hinn yang berada di Grapevine, Texas ini pernah tenar dan pernah juga datang ke Indonesia. Banyak orang yang disembuhkan melaluinya. Kita pun berharap bahwa Tuhan menyembuhkan kondisi keluarganya agar nama Tuhan dapat kembali dipermuliakan melaluinya dan anak-anak Tuhan di seluruh dunia.

 

Baca Juga :

Mencegah Dampak Buruk Pada Anak Akibat Perceraian

Jonathan Prawira Belajar Dari Hijau Daun

Bocah yang Dapat Membuka Pintu Hati

Sumber : christianpost by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami