Manchester United (MU) berhasil membuka jalan menuju 16 besar Liga Europa, setelah pada Kamis (16/2) atau Jumat dini hari (17/2) WIB tadi mengalahkan wakil tangguh asal Belanda Ajax Amsterdam 2-0, dalam di Amsterdam ArenA. Dua gol kemenangan MU diciptakan Ashley Young dan Javier "Chicharito" Hernandez.
Bermain hadapan pendukung sendiri, Ajax berhasil menekan MU diawal babak pertama. Serbuan Christian Eriksen dan pemain muda Dico Koppers cukup merepotkan pertahanan MU yang malam tadi bermain tanpa kapten Patrice Evra. MU pun mencoba bertahan dan membangun serangan melalui Luis Nani dan akselerasi Ashley Young. Namun babak pertama berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Babak kedua dimulai dengan derasnya serangan dari tuan rumah. Namun MU dapat mencuri gol menit ke-59. Umpan silang Nani kepada Young diselesaikan dengan manis melalui akselerasi mengecoh dua pemain belakang Ajax. Sepakannya kekiri gawang, tidak terjangkau kiper Kenneth Vermeer. 1-0 MU memimpin.
MU pun menutup pertandingan melalui gol Chicharito menit ke-85, melalui proses kerjasama diantara Antonio Valencia, Wayne Rooney dan diakhiri sepakan Chicharito yang berhasil menaklukkan Vermeer. Pujian dialamatkan untuk penampilan David De Gea yang malam itu tampil gemilang menggagalkan beberapa kali peluang emas Ajax.
Susunan pemain
Ajax: Kenneth Vermeer; Vurnon Anita, Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Dico Koppers (Nicolai Boilesen 63); Ismail Aissati, Siem De Jong, Christian Eriksen; Dmitri Bulykin (Ricardo Van Rhijn 60), Miralem Sulejmani, Aras Ozbiliz (Jody Lukoki 80)
Man United: David De Gea; Rio Ferdinand, Jonathan Evans, Fabio, Phil Jones; Michael Carrick, Ashley Young (Antonio Valencia 76, Danny Welbeck 86), Nani, Tom Cleverley (Paul Scholes 61); Wayne Rooney, Javier "Chicharito" Hernandez
Wasit: Gianluca Rocchi