Semalaman Ngecas HP, 8 Orang Terbakar

Nasional / 17 January 2012

Kalangan Sendiri

Semalaman Ngecas HP, 8 Orang Terbakar

Lois Official Writer
14438

Malam itu api melahap sebuah rumah mewah dan menewaskan dua anggota keluarga, sedangkan lima lainnya mengalami luka bakar serius, serta satu mengalami luka ringan. Kepolisian Sektor Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, memastikan penyebab kebakaran di Cluster Aquamarine Selatan 3 nomor 20, Pondok Hijau Golf, Summarecon Serpong akibat hubungan singkat arus listrik.

“Korsleting listrik terjadi pada charger HP yang terpasang di lantai satu ruang tamu rumah. Percikan api kemudian menjalar dan membesar hingga melumat habis ruang tamu,” ujar Kapolsek Kelapa Dua Komisaris Bambang Hary Wibowo, Selasa (17/1). Peristiwa tragis yang menimpa satu keluarga ini terjadi pada Senin (16/1).

Selain Albert dan istrinya Heny (25) serta anak mereka Golbert (8 bulan), rumah itu juga ditinggali oleh adiknya Reno (25) dan istrinya Sisca (23) serta anak mereka Nathan (3 minggu). Tinggal juga ibu, nenek, dan Rusdi (35), yang merupakan kakak kandung Heny.

Menurut Kapolsek, aroma menyengat dari benda yang terbakar membangunkan Tri, pembantu di rumah itu dari tidurnya. Kemudian disusul Alfred yang langsung berteriak minta tolong. Sayangnya, saat pembantu dan pemilik rumah itu terbangun, kobaran api sudah terlanjur membesar dan mulai menguasai ruang tamu. Nahas, anaknya Golbert dan adik iparnya, Sisca terlambat diselamatkan. Mereka meninggal di Rumah Sakit St. Carolus, Summarecon, akibat luka bakar tingkat tinggi.

Tragis, gara-gara ngecas HP, dua orang jadi korban. Ini suatu peringatan bagi kita agar berhati-hati dan mewaspadai setiap peringatan yang ada. Selain peringatan untuk tidak mengecas hp semalaman, peringatan lainnya juga perlu diperhatikan seperti jangan menaruh hp di dekat kompor ataupun menelepon saat sedang mengisi bahan bakar. Lebih baik mencegah, bukan?

Baca Juga :

Sheila: Demi Yesus Aku Nggak Ngerebut Suami Orang

Bakar Dolar, Pria Korea Selamat Dari Badai Salju

Pengajaran : Mengerjakan Keselamatan

Sumber : tempointeraktif/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami