Di dalam Alkitab, Yesus mengatakan tentang pohon yang baik dan pohon yang tidak baik, diceritakan bahwa setiap pohon yang tidak baik akan menghasilkan buah yang tidak baik pula, begitu pula sebaliknya. Pohon yang baik akan menghasilkan buah yang baik. “Dan setiap pohon yang tidak menghasilkan buah yang baik, pasti ditebang dan dibuang ke dalam api.” (Mat 7:19).
Manusia itu sama seperti pohon. Apakah manusia baik atau tidak, terlihat dari buahnya. Buahnya ini berupa tindakan, perkataan, pikiran yang dia keluarkan. Sama seperti pohon, diperlukan perawatan dan air yang cukup untuk memberikan dia kehidupan. Tentu saja kehidupan yang kekal sehingga pohon itu dapat hidup dan menghasilkan buah yang baik.
Lantas, perawatan yang seperti apa? Yesus mengatakan, “tetapi barangsiapa minum air yang Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya, air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air di dalamnya, yang terus menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal.” (Yoh 4:14). Jadi, yang pertama kali harus kita lakukan sebagai pohon adalah mencari air kepada yang punya sumber air.
Yang kedua adalah menjaga akar kita. Akar kita harus tertanam di sumber itu agar kita dapat bertumbuh. Akar berfungsi untuk menyalurkan air ke seluruh bagian pohon yang memerlukannya. Buah yang dihasilkan pun ditentukan dari seberapa cukup sumbangan yang diberikan akar untuk pohon menghasilkan buah.
Yang ketiga, diam saja jika ada dahan-dahan yang dipotong oleh pemilik kita. Dahan yang dipotong biasanya adalah dahan yang tidak mau berkembang, yang tidak mendapatkan perawatan yang layak, atau dahan yang terlalu berkembang sehingga memegahkan dirinya sendiri ke segala arah.
Memang kejadian di luar diri kita dapat memberikan pengaruh apakah kita akan menjadi pohon yang baik ataukah pohon yang tidak baik. Namun, Anda perlu mengingatkan diri Anda bahwa Andalah penentunya. Pohon yang baik akan memancangkan akarnya ke dalam tanah, mencari sumber air, dan mendistribusikannya dengan baik sehingga menghasilkan buah yang baik. Pohon yang manakah Anda?
Sumber : jawaban.com/lh3