Diet Pisang, Turunkan Berat Badan Secara Nyata

Fit & Charming / 25 June 2011

Kalangan Sendiri

Diet Pisang, Turunkan Berat Badan Secara Nyata

Lois Official Writer
11067

Ada diet baru yang dikembangkan oleh Hitoshi Watanabe dan istrinya, Sumiko, diet yang beda dari biasanya. Diet ini menjadi populer di Negeri Sakura setelah kesaksian yang diberitakan dari mulut ke mulut. Buktinya pun terlihat dari hasil penurunan berat badan yang nyata. Apalagi jika Anda menggemari buah yang satu ini, pisang.

Diet pisang adalah sebuah cara sederhana untuk mengambil sifat alamiah pisang untuk membantu penurunan berat badan dengan cepat. Dengan diet pisang, seseorang hanya diharuskan makan pisang untuk sarapan, makan siang, makan malam, maupun sebagai camilan. Memang kedengaran terlalu sederhana, tapi cara ini benar-benar efektif.

Pisang memang dikenal mampu memperlancar sistem pencernaan dalam tubuh. Lebih lanjut, pisang juga mengandung serat dan pati yang membantu pencernaan. Pisang juga menyumbangkan energi yang besar sebagai makanan ringan sehingga memang patut dijadikan salah satu menu wajib dalam setiap program penurunan berat badan yang sehat.

Yang perlu Anda perhatikan, hati-hati mengkonsumsi pisang jika Anda menderita gula darah tinggi karena pisang dapat menyebabkan lonjakan gula darah terjadi. Ini berakibat Anda akan cepat merasa lapar lagi segera setelah sarapan pisang. Tetapi jangan kuatir. Seperti dikutip dari laman WebMD, Kathleen M. Zelman, MPH, RD, LD menunjukkan bahwa mencampurkan pisang dengan yogurt dan es bisa mengendalikan nafsu makan. Jika Anda ingin memakai pola ini, konsumsilah es atau yogurt itu di pagi hari.

Hanya saja, jika Anda melakukan diet ini, Anda harus menghindari es krim di malam hari, minuman selain air putih, termasuk alkohol. Anda tidak boleh makan apapun setelah pukul 8 malam. Tapi diperbolehkan mengkonsumsi camilan manis setelah makan siang. Apalagi diet pisang juga tidak menjadikan olahraga sebagai syarat. Diet pisang ini dinilai terlalu ekstrim bagi Anda yang terbiasa makan banyak, apalagi yang tidak bisa kalau tidak makan nasi. Jadi, Anda bisa makan pisang secara teratur sekaligus makan nasi tapi dikurangi. Anda harus mengimbanginya dengan berolahraga agar benar-benar mencapai hasil penurunan berat badan yang Anda idamkan.

Sumber : mediaindonesia/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami