Tahun Baru, Mendekat Pada Panggilan Tuhan

Career / 12 January 2011

Kalangan Sendiri

Tahun Baru, Mendekat Pada Panggilan Tuhan

Puji Astuti Official Writer
3656

Masa depan Anda dapat lebih baik dari pada masa lalu Anda atau bahkan yang sekarang Anda jalani. Memasuki tahun yang baru ini, adalah wajar untuk melakukan refleksi atas karir dan panggilan hidup Anda, dan untuk menetapkan target untuk tahun yang baru ini. Berikut adalah beberapa ide untuk membuat daftar keinginan atau resolusi tahun baru. Buatlah dengan berkonsultasi dengan Tuhan, karena bersama Dia, Anda dapat mengalami sebuah tranformasi kehidupan yang sebelumnya belum pernah Anda bayangkan.

Lima Resolusi untuk Menemukan dan Menghidupi Panggilan Anda:

  1. Miliki cara pandang baru atas rencana Tuhan dalam hidup Anda. Tuhan menciptakan Anda dengan sebuah tujuan khusus, dan ketika Anda menjalani kehidupan Tuhan melakukan transformasi dalam hidup Anda sehingga Anda dapat menggenapi kehendak Tuhan dalam hidup Anda. Menemukan panggilan Anda secara khusus dimulai dari memiliki pandangan yang jelas bagaimana Tuhan telah merancang diri Anda. Di dalam Anda telah disedikan sebuah kombinasi istimewa dari talenta, ketertarikan, keahlian, tipe kepribadian dan banyak hal lainnya – yang merupakan dasar dari panggilan Anda secara khusus. Tidak akan pernah ada orang lain seperti Anda dalam sejarah manusia, dan tidak akan ada Anda yang lain di masa depan nanti. Anda dipanggil menjadi “diri Anda” : unik, berbakat, orang yang mampu yang telah di rancang Tuhan dan diciptakan untuk menggenapi sebuah tujuan yang khusus dengan hidup Anda.
  2. Perluas batasan dari zona nyaman Anda. Kita sebagai manusia mudah terperangkap dalam zona aman. Kita sering di kendalikan oleh kebiasaan dan rutinitas kita, dan menolak bahkan untuk mempertimbangkan sesuatu yang baru. Yesus tidak segan untuk memanggil seseorang keluar dari daerah nyaman mereka: pada faktanya, Dia sangat ahli dalam hal ini! Sulit untuk mendengar panggilan Tuhan jika Anda berada dalam tembok zona nyaman Anda. Lakukan langkah kecil untuk bebas dari zona nyaman itu: datang ke kantor melalui jalan yang berbeda; makan siang dengan seseorang yang berbeda; menyediakan waktu untuk membaca tentang karir yang Anda rindukan; memulai hobi atau aktivitas baru.  Anda adalah penghalang terbesar dalam hidup Anda; melakukan sesuatu yang baru membantu Anda melihat bahwa Anda dapat membuat perubahan dalam hidup Anda dan tidak dibatasi oleh zona nyaman Anda.
  3. Melihat kebutuhan sekeling Anda yang bisa Anda bantu setiap harinya. Keinginan manusiawi kita akan selalu mendorong kita untuk fokus pada kebutuhan diri sendiri. Tuhan, bagaimanapun, memanggil kita untuk mengarahkan pandangan kita pada kebutuhan orang lain; untuk melayani orang lain (Markus 9:35). Kebutuhan muncul dalam berbagai bentuk dan ukuran. Lihat siapa yang Tuhan bawa dalam kehidupan Anda untuk Anda tolong. Ketika Anda melayani orang lain dalam hal-hal kecil, lihatlah bahwa Anda akan merasakan sukacita dan rasa puas ketika melakukannya. Kunci untuk menemukan panggilan khusus Anda adalah menemukan tipe kebutuhan dimana Anda menikmati untuk menolongnya.
  4. Mengembangkan sikap penuh syukur. Ambillah waktu untuk menuliskan hal-hal apa yang Anda syukuri dalam hidup. Mintalah Tuhan untuk mengingatkan Anda akan berkat-berkat-Nya – baik itu kecil atau besar. Mengembangkan hati dan pikiran yang penuh syukur akan membantu Anda melihat bagaimana Tuhan bekerja dalam hidup Anda, dan akan memperbesar rasa percaya akan kesetiaan Tuhan atas masa depan Anda.
  5. Mulai hari ini untuk buat tindakan iman. “Besok” mungkin akan menjadi hari terbaik untuk membuat perubahan dalam hidup Anda, tetapi tidak! Penundaan adalah pembunuh mimpi. Perubahan besar biasanya dihasilkan dari membuat  banyak langkah-langkah kecil. Buatlah tujuan Anda menjadi langkah-langkah kecil. Mulai dari hari ini, langkah kecil apa yang bisa Anda lakukan, dan temukan seseorang yang bisa membantu Anda mewujudkannya. (Semakin besar tujuan Anda, maka Anda membutuhkan dukungan yang semakin besar). Hidupi panggilan Anda dan kombinasikan dengan tindakan doa. Melangkahlah dalam iman, hal ini akan membantu Anda bertumbuh dewasa dan menjadi pribadi yang seharusnya untuk menggenapi panggilan Anda.

Jika Anda membutuhkan bantuan untuk menemukan panggilan hidup Anda, Anda bisa bisa berkonsultasi dengan pelayanan konsultasi karir. Dengan serangkaian tes Anda bisa menemukan talenta, bakat dan tipe kepribadian Anda yang dapat membuat Anda melihat lebih jelas panggilan Anda Namun yang lebih penting dari semua itu, Anda bisa meminta bimbingan roh kudus untuk menemukan panggilan Anda.

Oleh: Kevin Brennfleck dan Kay Marie Brennfleck - National Certified Career Counselors and Life Calling CoachesSM
Sumber : CBN
Halaman :
1

Ikuti Kami