Kampanye 'Not Ashamed', Saatnya Kebangkitan

Internasional / 24 September 2010

Kalangan Sendiri

Kampanye 'Not Ashamed', Saatnya Kebangkitan

Lestari99 Official Writer
2842

Sebuah kelompok advokat Kristen telah meluncurkan kampanye baru yang membela hak-hak orang Kristen untuk mengekspresikan iman dan keyakinan mereka dalam kehidupan bermasyarakat.

Mantan Uskup Agung dari Canterbury, Lord Carey, adalah salah satu pendukung dari kampanye nasional yang dinamakan ‘Not Ashamed’ dan diluncurkan oleh Christian Concern for Our Nation.

Kampanye ini mengkritik diskriminasi yang dialami beberapa orang Kristen di sekolah maupun di tempat kerja mereka ketika mereka secara terang-terangan mengekspresikan kepercayaan mereka.

Kasus terbaru terjadi pada Gary McFarlane, seorang penasehat hubungan yang diberhentikan oleh Relate karena menolak menangani pasangan sesama jenis, dan Shirley Chaplin, seorang perawat yang ditarik dari bangsal setelah menolak melepaskan kalung salibnya.

Sebagai bagian dari kegiatan kampanye, kelompok ini meminta orang-orang Kristen untuk mengenakan logo ‘Not Ashamed’ selama musim Advent dan pada tanggal 1 Desember yang dideklarasikan sebagai hari ‘Not Ashamed Day’.

Lord Carey menulis sebuah selebaran yang disebarkan selama kampanye. Brosur tersebut menjelaskan mengapa Yesus Kristus adalah kabar baik bagi semua orang. Christian Concern berharap dapat menyebarkan selebaran tersebut ke setiap rumah di negara tersebut.

Pendiri kelompok ini, Andrea Minichiello Williams, mengatakan kunjungan paus ke Inggris minggu lalu telah menyoroti upaya beberapa orang untuk menghapus Yesus dari kehidupan bermasyarakat dan membatasi iman hanya untuk diri sendiri.

“Hal ini berarti banyak orang Kristen yang merasa mereka tidak bisa lagi berbicara dan menghidupi iman mereka, dan dibingungkan dengan apa yang boleh mereka katakan atau lakukan di depan umum,” ujarnya.

Andrea mengatakan kampanye tersebut bermaksud membangkitkan keberanian orang Kristen untuk berdiri tanpa rasa takut menyatakan bahwa mereka tidak malu akan siapa mereka dan apa yang mereka percayai.

Andrea berkata, “Ini saatnya bagi gereja untuk menemukan suaranya lagi. Kami berdoa agar kampanye ini dapat menyalakan api dalam Kekristenan sehingga mereka dapat bersuara dan menemukan tempat dalam kehidupan bermasyarakat.

Simbol salib ‘Not Ashamed’ ini dirancang untuk dijadikan pengingat adanya harapan yang sangat dalam dan unik di dalam Tuhan Yesus Kristus.”

Sumber : chritiantoday
Halaman :
1

Ikuti Kami