Kapolrestro Bekasi Gagal Tepati Ucapannya

Nasional / 14 September 2010

Kalangan Sendiri

Kapolrestro Bekasi Gagal Tepati Ucapannya

Budhi Marpaung Official Writer
3209

Kepala Polres Metropolitan (Kapolresto) Bekasi Kombes Imam Sugiarto sepertinya harus menelan ludahnya sendiri terkait pernyataan yang dikeluarkannya kemarin dan telah dikutip di sebuah media massa online.

Kombes Imam saat itu mengatakan bahwa aparat kepolisian telah mengantongi identitas para pelaku penusukan penatua gereja HKBP Pondok Timur Indah, Bekasi dan dalam hari itu juga pihaknya sudah dapat meringkus mereka semua.

"Kami sudah mengantongi identitas para pelaku. Insya Allah, hari ini (kemarin, red) ditangkap," ujar Kombes Imam seperti dilansir Kompas.com.

Namun, hingga berita ini diturunkan, belum ada satu pun orang yang ditangkap oleh jajaran kepolisian baik dari Polresto Bekasi maupun Polda Metro Jaya yang ditetapkan sebagai tersangka.

Sebagaimana diketahui, Minggu (12/9) pagi, Hasian Lombuan Toruan Sihombing (sebelumnya ditulis Asian) yang sedang berjalan beriringan dengan jemaat lainnya ditusuk perutnya oleh orang tidak dikenal. Pelaku berboncengan mengendarai sepeda motor. Lokasi kejadian di sekitar daerah Ciketing Mustika Jaya. Akibat peristiwa tersebut, Sihombing kehilangan cukup banyak darah. Kini dia masih dirawat di RS Mitra Bekasi Timur.

Selain menusuk Sihombing, pelaku juga memukul Pendeta Luspida Simanjuntak hingga terluka. Usai melakukan aksi kekerasan tersebut, para pelaku langsung melarikan diri.

Sumber : Kompas;Okezone
Halaman :
1

Ikuti Kami