Liquid E, Ponsel Andalan Terbaru Acer

Entertainment / 14 July 2010

Kalangan Sendiri

Liquid E, Ponsel Andalan Terbaru Acer

Budhi Marpaung Official Writer
2747

Sudah bukan rahasia lagi jika perusahaan teknologi sekarang mulai mengarahkan pandangan matanya kepada produksi ponsel cerdas. Bahkan agar tidak merasa dimiripkan dengan produk sejenis dari perusahaan pesaing maka sang produsen membuat keistimewaan dari produk yang dibuatnya.

Acer Group yang lebih dikenal sebagai produsen notebook, selama beberapa waktu ini memperlihatkan kesungguhannya melakukan ekspansi bisnis ke pasar ponsel. Pada pertengahan tahun 2010 ini, kelompok perusahaan teknologi yang dipimpin oleh J.T Wang merilis sebuah produk yang diberi nama ‘Liquid E’.

Liquid E dirancang agar pengguna dapat tetap terhubung dan mengendalikan komunikasi bergerak. Teknologi permainan terkini dalam bentuk 3D, video streaming melalui konektivitas wi-fi dan koneksi HSDPA 7,2 Mbps – semua itu dapat dilakukan di Acer Liquid E.

Layanan push mail dengan dukungan MS Exchange yang terdapat pada Acer Liquid E membuat pemakai tidak perlu menunggu lama apabila ada surat elektronik yang dikirim seseorang kepada dirinya. Selain itu, ponsel terbaru dari Acer ini sanggup mengoptimalkan produktivitas konsumen.

Salah satu keunggulan yang juga menggiurkan dari Acer Liquid E adalah para pemakai dapat mengunduh (mengupload) aplikasi serta permainan (games) pada 20.000 pasar Android.

Sarana user interface (UI) terkini yang memakai teknologi unik layar sentuh in-cell transitive seluas 3,5 inci berbasis pada prosesor Qualcom snapdragon dan memori sebesar 512 MB RAM membuat para pecinta produk gadget akan tergoda untuk memilikinya.

Untuk membuktikan diri bahwa Acer Liquid E adalah ponsel cerdas maka sang produsen membuat banyak aplikasi di dalamnya antara lain Twitter, Facebook, Youtube, flickr, Spinlets, Acer Connected Contacts, dan Urfrozz.

Untuk harga jual sendiri, pihak Acer Group Indonesia mengonfirmasi akan melepas Acer Liquid E kurang dari lima juta rupiah atau lebih tepatnya Rp 4.490.000,-. Tentu angka ini tidaklah terlalu besar dibandingkan dengan apa yang akan Anda dapatkan dari Acer Liquid E.

Jadi, tertarik untuk memilikinya?  

Sumber : Okezone.com; Kompas.com
Halaman :
1

Ikuti Kami