Hubungan Tidak Aman Itu Baik

Single / 24 May 2010

Kalangan Sendiri

Hubungan Tidak Aman Itu Baik

Lois Official Writer
4934

Merasakan kebahagiaan dan aman dalam suatu hubungan adalah tujuan yang diimpikan oleh semua pasangan, namun terkadang ada perasaan tidak aman karena tingkah laku aneh yang ditunjukkan pasangan, merupakan tanda bahaya yang dapat merusak hubungan kita.

Ketika menghadapi ancaman hubungan pribadi itu, setiap orang bereaksi dengan cara yang berbeda sesuai dengan insting mereka agar hubungan dapat kembali aman. Bahkan reaksi yang sama dapat menciptakan akibat yang berbeda.

Ketika Anda merasakan perasaaan tidak aman tersebut, itu berarti sudah saatnya Anda menginteropeksi hubungan Anda. Apa yang salah? Apa yang kurang? Apa yang tidak boleh? Bagaimana cara memperbaikinya? Hal ini membuat Anda berpikir agar hubungan dapat kembali aman, dan biasanya Anda dan si dia dapat semakin mengerti satu sama lain.

Hubungan yang selalu aman akan menciptakan hubungan yang monoton. Namun, bukan berarti ketika hubungan Anda dalam taraf aman, Anda mencari bahaya yang tidak ada gunanya. Hubungan yang aman di sini berarti setiap minggu Anda bertemu dengan pasangan Anda, melakukan hal yang sama setiap kali bertemu, membicarakan topik yang itu-itu saja atau malah tentang hal lain yang tidak ada hubungannya dengan Anda dan pasangan.

Anda perlu saling mengenal, bicarakan tentang apa yang dia suka atau tidak suka, cari tahu bagaimana pandangannya terhadap suatu hal yang Anda lakukan. Kerjakan hal-hal yang bisa mengikat kebersamaan lebih dalam lagi. Selain itu, Anda tidak harus setiap minggu bertemu, beri waktu juga pada teman-teman Anda.

Lakukan hal-hal bermanfaat yang tidak monoton, Anda dapat menciptakan sendiri, berkreasi dengan pasangan Anda, kira-kira hal menarik apa yang ingin Anda lakukan berdua, selama hal-hal itu positif dilakukan.

Orang yang selalu stabil hubungannya, tidak mempunyai banyak keuntungan. Hal ini sudah diuji coba oleh seorang psikologi bernama Tsachi Ein-Dor dari New School of Psychology di Herzliya, Israel. Mereka bereaksi dan bertindak secara lambat karena mereka perlu menganalisa kejadian itu lebih dulu.

Anda berdua akan terbiasa dengan tantangan baru sehingga kebersamaan yang Anda rasakan akan selalu menantang dan tidak monoton. Semakin Anda mengenal pasangan dan semakin Anda berdua mengerti satu sama lain, Anda berdua akan semakin dekat. Be creative!

Sumber : livescience/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami