Komputer Dapat Lakukan Deteksi Dini Diabetes

Info Sehat / 15 May 2010

Kalangan Sendiri

Komputer Dapat Lakukan Deteksi Dini Diabetes

Puji Astuti Official Writer
3585

Mereka yang mengalami diabetes beresiko mengalami kebutaan, namun seringkali orang malas untuk melakukan pemeriksaan. Namun sistem komputerisasi akan membantu Anda untuk melakukan deteksi dini dalam masalah kebutaan tersebut.

Tehnologi deteksi dini dengan menggunakan komputer ini merupakan hasil penelitian dari Universitas Iowa. Mereka meneliti 16.670 orang yang mengalami diabetes. Studi ini dirilis secara online melalui jurnal oftalmologi.

Deteksi dilakukan melalui webcam dengan melakukan penggambilan gambar retina dan ditransfer secara elektronik ke computer yang secara otomatis akan mendeteksi adanya pendarahan internal dan tanda-tanda kerusakan yang disebabkan diabetes pada mata.

Program ini, menurut peneliti akan membuat dekter mata lebih efektif dan memfokuskan diri untuk merawat mereka yang membutuhkan perawatan khusus. Tehnologi ini telah dipatenkan oleh Michael Abramoff, MD, Ph.D., Profesor ophthalmology dari Universitas Iowa.

Sumber : Medical News Today
Halaman :
1

Ikuti Kami