Gempa Aceh Terasa Hingga Malaysia

Nasional / 10 May 2010

Kalangan Sendiri

Gempa Aceh Terasa Hingga Malaysia

Puji Astuti Official Writer
3865

Gempa berkekuatan 7.2 Skala Richter mengguncang Meulaboh, Aceh Barat pada Minggu, pukul 12.59 WIB. Guncangan gempa ini dirasakan hingga wilayah Medan, dan Pulau Pinang, Semenanjung Malaysia.

"Gempa sempat membuat warga panik dan lari berhamburan untuk meyelamatkan diri ke luar rumah," demikian ungkap Farahdina, warga Sibolga, Medan kepada Antara News. Hal yang sama juga terjadi di Pulau Pinang, Malaysia. Ribuan warga langsung berlarian keluar rumah setelah merasakan guncangan sekitar 2 menit.

Menurut data yang dikeluarkan oleh Balai Besar Meteorologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah I Medan Buha M. Simanjuntak gempa berpusat di 3,61 lintang Utara dan 95,84 bujur timur atau sekitar 66 km barat daya Meulaboh. Gempa ini berada di kedalaman 30 km dibawah permukaan laut.

Gempa kali ini berpotensi tsunami, namun peringatan ini segera dicabut tidak lama kemudian.  Masyarakat diminta tetap waspada karena masih dimungkinkan adanya gempa susulan dengan kekuatan besar.

Selain Aceh, daerah Palu, Sulawesi Tengan diguncang gempa tektonik berkekuatan 5,3 Skala Richter pada Minggu malam.

Sumber : Antara News
Halaman :
1

Ikuti Kami