Hari ini, Ribuan Buruh Unjuk Rasa Di Jakarta

Nasional / 1 May 2010

Kalangan Sendiri

Hari ini, Ribuan Buruh Unjuk Rasa Di Jakarta

Daniel Official Writer
2271

Hari ini, Sabtu(1/5), sekitar 4.000 buruh dari Kawasan Industri, MM 2100, Kawasan Industri Ejip, dan Kawasan Industri Jababeka Cikarang, yang tergabung dalam Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Bekasi, Jawa Barat, akan memperingati Hari Buruh Internasional (Mayday) di Jakarta.

Menurut Ketua SPSI Bekasi, Abdullah, aksi unjuk rasa peringat May Day akan dibagi menjadi dua gelombang yaitu tanggal 1 dan 3 Mei 2010. Hari ini aksi akan diadakan di depan Istana Presiden sedangkan aksi kedua, seluruh anggota SPSI akan melakukan longmarch dari parkir timur senayan hingga ke gedung DPR RI. Dalam aksi ini mereka akan menyampaikan 10 tuntutan buruh kepada pemerintah, antara lain terkait Jaminan Sosial Nasional (Jamsosnas), dan pemberlakuan Upah Minimum Regional (UMR) bagi seluruh pekerja.

Untuk mengantisipasi aksi unjuk rasa buruh ini, Kapolrestro Bekasi Kabupaten, Kombes Herri Wibowo, mengaku akan menerjukan sekitar 1.700 personilnya untuk melakukan pengamanan. Pihaknya akan mengamankan delapan kawasan industri yang ada di Kabupaten Bekasi untuk menghindari tindakan anarkis mengingat Kabupaten Bekasi adalah kawasan industri terbesar di Indonesia. Semoga aksi unjuk rasa hari ini bisa berjalan dengan baik dan tertib sehingga tidak merugikan masyarakat.

Sumber : kompas.com/dan
Halaman :
1

Ikuti Kami