Agar Ginjal Anda Tetap Sehat

Solusi Sehat / 19 March 2010

Kalangan Sendiri

Agar Ginjal Anda Tetap Sehat

Daniel Official Writer
12063

Agar ginjal Anda tetap sehat, Anda harus memperhatikan ciri-ciri penyakit ini. Karena penyakit ginjal tidak memiliki gejala yang bisa dirasakan oleh penderita dan akan terlambat jika ginjal Anda tiba-tiba tidak berfungsi. Cuci darah adalah satu-satunya cara agar pasien dapat bertahan.

Menurut dr. Dante Saksono, SpPD, PhD, dari RS Cipto Mangunkusumo, seharusnya penyakit ini dapat dicegah apabila pasien telah mengetahui gejala-gejala yang ditimbulkan sebelumnya sehingga dapat ditanggani lebih dini. Gejala penyakit ginjal dapat dilihat sesuai fungsi ginjal itu sendiri. Fungsi ginjal yang utama adalah sebagai sistem filter dan ekskresi, pengatur asam basa dalam darah, pengatur tekanan darah, dan menstimulasi produksi sel-sel darah merah.

Anda bisa melihat dari gejalanya jika salah satu fungsi-fungsi itu terganggu, sebagai berikut :

1. Urine yang dikeluarkan lebih sedikit dibandingkan biasanya

2. Darah menjadi lebih asam

3. Tekanan darah tinggi (hipertensi)

4. Hemoglobin (Hb) rendah

5. Kurang darah (anemia)

6. Mudah lelah

7. Tubuh sering terasa sakit, kram, tidak ada nafsu makan, susah tidur.

8. Penimbunan cairan seperti di kaki dan wajah yang terlihat seperti membengkak

9. Pengeringan cairan dengan mata cekung, mulut kering, hampir tidak ada lendir dalam mulut.

Rusaknya ginjal lebih sering diakibatkan karena ada penyakit kronik lain seperti diabetes, darah tinggi, infeksi ginjal, ginjal bawaan, dan batu ginjal. Berikut tips yang diberikan dr Dante agar ginjal tetap sehat:

1. Cukup konsumsi air putih

2. Hindari konsumsi obat sembarangan

3. Kurangi jamu-jamuan yang belum diuji klinis

4. Hindari konsumsi suplemen yang berlebihan seperti Vitamin C maksimum 4 gram sehari

5. Olahraga teratur

6. Menjaga berat badan karena obesitas bisa memicu ginjal

7. Lakukan kontrol secara teratur terutama bagi pasien yang memiliki penyakit seperti diabetes dan hipertensi, karena mereka akan berisiko lebih tinggi mengalami kerusakan ginjal. Sumber : detik.com/dan
Halaman :
1

Ikuti Kami