Warisan Yang Tak Terambil

Kata Alkitab / 12 March 2010

Kalangan Sendiri

Warisan Yang Tak Terambil

Puji Astuti Official Writer
4981

Apakah saudara tahu bahwa ada warisan-warisan yang bernilai miliaran dollar di Amerika yang tidak diakui? Saudara dapat mencarinya melalui Google "unclaimed inherintances" dan Anda akan menemukan warisan-warisan, properti, asset yang tidak ada pewarisnya.

Ada banyak orang yang menerima warisan, tapi mereka tidak sadar bahwa merekalah ahli warisnya.

Saudara telah menerima warisan dari Yesus yang perlu diambil! Saudara memiliki warisan - WarisanNya, FirmanNya - yang akan memberikan warisan tersebut. Apakah saudara tahu apa saja warisan itu? Saya mendorong supaya saudara mengetahui apa warisanNya dan mengambil bagian warisan itu. Karena, saudara tidak bisa mengambil kalau itu bukan milik saudara.

Tuhan katakana dalam Galatia 3:9 kita diberkati karena bersama dengan Abraham. Itu berarti setiap berkat yang dia miliki, kita juga memilikinya. Dalam Kejadian 12, Tuhan menyatakan tujuh berkat bagi Abraham, dan ketujuh hal ini bagi saya dan saudara, yaitu:

Aku akan membuat engkau menjadi bangsa yang besar.

Aku akan memberkati engkau.

Aku akan membuat namamu besar.

Engkau akan menjadi berkat.

Aku akan memberkati mereka yang memberkati engkau.

Aku akan mengutuk mereka yang mengutuk engkau .

Segala bangsa di bumi akan diberkati melalui engkau.

(disadur dari tulisan Lisa Comes)

Halaman :
1

Ikuti Kami