Rumus Cinta Dalam Hitungan Matematis

Nasional / 14 February 2010

Kalangan Sendiri

Rumus Cinta Dalam Hitungan Matematis

Lestari99 Official Writer
10263

Cinta ternyata ada rumus matematikanya. Dan hal ini bisa menjadi kabar baik bagi Anda yang masih ragu dalam memilih pasangan hidup dan menentukan kapan mulai melakukan sebuah komitmen. Rumus ini dikeluarkan oleh seorang profesor matematika, Tony Dooley, di Universitas New South Wales, Australia.

Formula matematika ini disebut Fiancee Formula (Formula Tunangan). Formula ini telah dipublikasikan di Sydney, Kamis (11/2) menjelang hari kasih sayang. Formula ini dikatakan dapat menghitung kapan umur yang tepat bagi seseorang untuk jatuh cinta.

Profesor Tony Dooley memfaktorkan pada umur berapa seseorang mulai mencari pasangan hidup dan umur tertua seseorang ketika ia mempertimbangkan akan menikah. Formula ini sangat bermanfaatbagi pria yang takut untuk berkomitmen karena sangat membantu dalam menentukan waktu yang tepat untuk memulai hubungan yang serius.

"Rumus ini berguna sebagai panduan menentukan saat yang tepat untuk mulai serius berhubungan, tapi bisa juga digunakan untuk menghitung kapan seseorang yang belum siap menikah harus menghindari komitmen serius," ujar Dooley.

Jika perhitungan rumus ini benar, sepertinya tidak perlu lagi dukun atau peramal untuk menanyakan masa depan hubungan Anda dengan seseorang. Mari kita lihat bagaimana perkembangan rumus cinta ini dalam waktu-waktu mendatang.

Sumber : kompas
Halaman :
1

Ikuti Kami