Simpanse Pun Bisa Bikin Film

Nasional / 27 January 2010

Kalangan Sendiri

Simpanse Pun Bisa Bikin Film

Lestari99 Official Writer
3039

Sebuah studi ilmiah yang dipelopori ahli primata Betsy Herrelko berhasil memperkenalkan tekhnologi video kepada 11 ekor simpanse yang tinggal di sebuah tempat penelitian baru di dekat Kebun Binatang Edinburgh, Skotlandia. Dan hebatnya, para simpanse tersebut berhasil membuat film dokumenter hasil karya mereka sendiri dan hasil karya itu akan ditayangkan dalam program Chimpcam in BBC Two pada hari Rabu (27/1).

Tentu saja kamera yang digunakan telah dirancang khusus oleh para ahli primata untuk simpanse-simpanse yang terlibat dalam penelitian tersebut. Proses pembuatan film ini sendiri merupakan bagian dari sebuah studi ilmiah untuk mengetahui lebih dalam bagaimana simpanse memperhatikan sesamanya dan dunia.

Setelah memperkenalkan tekhnologi video selama lebih dari 18 bulan, di akhir penelitian Herrelko memberikan ‘kamera simpanse' kepada seluruh anggota kelompok. Para simpanse kemudian mulai memainkan kamera dan membawanya ke seluruh sudut tempat penelitian. Dalam waktu singkat mereka mulai tertarik pada layar kamera dan melihat apa yang terjadi saat mereka menggerakkan kamera di sekitar obyek yang sedang direkam. Ternyata para simpanse tertarik mencari gambar sendiri dengan menggunakan kamera ketimbang memilih gambar yang menggunakan layar sentuh.

Secara aktif para simpanse kemudian mencoba untuk merekam berbagai macam benda dan mulai memahami bahwa dengan membawa kamera kesana kemari, maka mereka tengah merekam obyek yang mereka inginkan dan tengah membuat film. Hasil rekaman inilah yang nantinya akan menghiasi sejarah televisi dunia.

Dalam keterbatasan mereka sebagai makhluk primata, ternyata Tuhan tetap menganugerahkan kepada mereka kemampuan untuk belajar.

Sumber : bbc
Halaman :
1

Ikuti Kami