Buronan Ejek Polisi Di Facebook

Nasional / 24 December 2009

Kalangan Sendiri

Buronan Ejek Polisi Di Facebook

Tammy Official Writer
3601
Seorang buronan dengan berani membuat profil di Facebook dan menghina kepolisian, bahkan profilnya dilengkapi foto dengan mengacungkan jari tengah.

Adalah Craig ‘Lazie' Lynch yang melarikan diri dari penjara Hollesley Bay di Suffolk pada September lalu. Ia dijatuhi hukuman tujuh tahun penjara karena pencurian dengan kekerasan. Sebagai bentuk ejekan kepada polisi yang mengejarnya, Lynch menulis berbagai status mengenai bagaimana ia menikmati pelariannya. Profilnya yang memiliki 199 teman menceritakan kegiatan-kegiatannya bersama temannya dan pesta yang ia hadiri melalui statusnya yang sering dikirim melalui seluler.

Di bagian profilnya, pria berusia 28 tahun itu menulis, "Hidup adalah apa yang kau perbuat, hidup cepat dan mati muda!!" Kriminal muda ini bahkan mengeposkan sebuah pesan dalam situs koran setempat bahwa akan ada hadiah bagi yang dapat menangkapnya.

Menanggapi ini, jubir penjara Hollesley Bay mengatakan bahwa pencarian Lynch merupakan tanggung-jawab kepolisian. Dia menambahkan, hanya tahanan yang tak berbahaya yang ditempatkan sebagai tahanan rumah. Ia juga menambahkan 95 persen tahanan yang kabur dapat ditangkap kembali.

Wah, ada-ada saja... Buronan pun bisa berkeliaran maya, bahkan menghina pihak otoritas.

Halaman :
1

Ikuti Kami