Cara Benar Untuk Belanja Hadiah Natal

Investment / 18 December 2009

Kalangan Sendiri

Cara Benar Untuk Belanja Hadiah Natal

Puji Astuti Official Writer
2880

Dengan hanya sekitar 7 hari tersisa untuk belanja hari Natal, pengeluaran musiman ini melejit ke tingkat tinggi. Kadang-kadang penalaran dan kontrol akan terbang keluar dari pintu, sepertinya kita terjebak di pusat perbelanjaan. Bagaimanapun, ini adalah waktu dimana banyak pemilik toko membuat lebih banyak uang!

Sementara Anda ingin mendukung perekonomian, Anda tidak bisa melupakan semua tujuan keuangan Anda, atau lebih buruk lagi, menanggung utang besar. Berikut adalah beberapa tips yang akan membantu Anda untuk mengendalikan dorongan untuk berbelanja secara royal pada Natal ini:

Mengenal Batas Pengeluaran

Banyak kali kita mulai membeli hadiah tanpa terlebih dahulu mempertimbangkan berapa banyak uang yang benar-benar tersedia untuk membelinya. Sangat penting untuk terlebih dahulu membuat anggaran yang menjelaskan berapa banyak yang bisa Anda pakai dalam konteks semua tuntutan lain pada penghasilan Anda yang terbatas. Ingat bahwa jika Anda menghabiskan lebih banyak dari apa yang Anda mampu beli, Anda akan mengambil dana dari beberapa kebutuhan penting lainnya. Anggaran akan membantu Anda untuk memprioritaskan pengeluaran Anda dan tetap fokus.

Buat daftar

Jangan mulai berbelanja tanpa membuat daftar semua orang yang ingin Anda beri hadiah. Ini akan membantu Anda untuk mengalokasikan jumlah yang dianggarkan bagi semua teman-teman dan kerabat Anda. Anda dapat memutuskan siapa yang akan mendapatkan hadiah yang lebih mahal dan siapa yang tidak, apakah orang tersebut butuh benda itu atau tidak. Jika Anda tidak merencanakan, Anda mungkin akan berakhir dengan membeli sekedar hadiah, dan penerima belum tentu menyukainya atau menggunakannya. Ketika itu terjadi, uang Anda hanya akan sia-sia.

Jangan Windows Shoping

Setelah Anda membuat daftar nama dan barang hadiah, tuliskan semua kemungkinan lokasi di mana Anda pikir hadiah tersebut dapat ditemukan. Lalu pergi langsung ke toko-toko dan melihat hanya untuk hadiah yang Anda rencanakan untuk dibeli. Ini akan membantu Anda mencegah berkeliaran tanpa tujuan di toko-toko untuk mencari hadiah, dan membeli item lainnya yang Anda tidak berencana beli.

Jangan Beli dengan Kartu Kredit

Bahkan orang yang paling disiplin bisa terperangkap dalam pusaran belanja ketika ada kartu kredit di tangan. Anda melihat hal-hal yang Anda harus miliki, Anda merasa perlu hadiahi diri Anda sendiri untuk tahun yang penuh kerja keras, dan Anda mengatakan kepada diri sendiri bahwa Anda akan mengetahui cara untuk membayarnya nanti. Apa yang dapat hanyalah hutang dengan bunga tinggi!

Jadilah Kreatif

Jika Anda telah belanja sesuai anggaran Anda dan menyadari bahwa Anda tidak punya cukup uang untuk membeli hadiah-hadiah bagus untuk semua orang di daftar Anda, maka sudah waktunya untuk menggunakan kreatifitas. Ingat bahwa tujuan Anda dalam memberikan hadiah adalah untuk menunjukkan penghargaan Anda. Anda dapat melakukannya tanpa menghabiskan banyak uang. Jika Anda memiliki bakat di dapur Anda dapat memberikan kue, atau menawarkan teman-teman Anda 'makan malam Natal'. Pikirkan tentang setiap orang dan mencari sesuatu yang dapat Anda lakukan bagi mereka, sesuatu yang akan mereka hargai dan mengingatnya lebih lama daripada hadiah fisik.

Mulai Perencanaan Untuk Natal Selanjutnya

Cara pintar untuk menaklukkan belanja Natal adalah memulai perencanaan beberapa bulan sebelumnya. Bila Anda telah menetapkan batas pengeluaran Anda, dan menganggarkannya setiap bulan agar tahun depan Anda akan nyaman membeli apa yang Anda butuhkan. Anda juga dapat membeli hadiah sepanjang tahun. Dengan cara ini Anda mungkin akan menghabiskan lebih sedikit, dan dapat memberikan hadiah yang sempurna pada orang yang Anda kasihi.Cara pintar untuk menaklukkan belanja Natal adalah memulai perencanaan beberapa bulan sebelumnya. Bila Anda telah menetapkan batas pengeluaran Anda, dan menganggarkannya setiap bulan agar tahun depan Anda akan nyaman membeli apa yang Anda butuhkan. Anda juga dapat membeli hadiah sepanjang tahun. Dengan cara ini Anda mungkin akan menghabiskan lebih sedikit, dan dapat memberikan hadiah yang sempurna pada orang yang Anda kasihi.

Sumber : About.com
Halaman :
1

Ikuti Kami