Konsumsi garam yang cukup tinggi memang bisa meningkatkan tekanan darah, yang sebenarnya merupakan faktor risiko stroke dan penyakit jantung. Oleh sebab itu, para peneliti ini menyarankan pengurangan asupan garam dari rata-rata 12 gram per hari menjadi 3 gram saja setiap harinya.
Sewaktu mengurangi asupan garam ini, Anda juga disarankan mewaspadai makanan-makanan olahan. Sebab, makanan olahan umumnya memiliki kandungan garam yang cukup tinggi. Contoh makanan olahan itu di antaranya: daging asap, sosis, kornet, dan lain-lain.
Mencegah lebih baik daripada mengobati... Jika Anda sudah mendapatkan informasi ini, tentu Anda akan lebih bijak lagi dalam mengkonsumsi garam...